Sukses


Menyala dan Pede! Fajar / Rian: Kami Mau Jadi Juara Grup di Olimpiade Paris 2024

Bola.com, Jakarta - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menyegel tiket ke perempat final Olimpiade Paris 2024. Kini, Fajar/Rian mengaku makin percaya diri. 

Fajar/Rian mengincar posisi juara grup pada laga terakhir grup C Olimpiade Paris 2024 melawan unggulan ketiga Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India), Selasa (3/7/2024). 

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto meraih kemenangan saat berhadapan dengan wakil Prancis, Lucas Corvee/Ronan Labar. Hasil tersebut membuka lebar peluang mereka ke babak perempat final Olimpiade 2024 Paris cabor bulutangkis.

Bertanding di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Senin (29/7/2024), Fajar/Rian menang dua gim langsung, 21-13 21-10.

Fajar/Rian tak menemui kesulitan berarti pada pertandingan ini. Di atas kertas, Fajar/Rian unggul segalanya atas Corvee/Labar. 

Ganda tuan rumah itu benar-benar sulit membendung permainan taktis Fajar/Rian. Fajar/Rian pun berhak melangkah ke perempat final Olimpiade Paris 2024

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Belum Puas

"Hari ini permainan kami lebih baik dari pertandingan pertama. Lebih menguasai keadaan arena walaupun lawan tuan rumah dengan suporter yang ramai tipikal suporter sepak bola," ujar Fajar, melalui rilis dari PBSI. 

"Tapi kami lebih inisiatif menyerang dan lebih percaya diri. Dengan mundurnya pasangan Jerman memang poin kami kembali nol tapi kami coba ambil sisi positifnya. Mereka tidak mundur dari awal jadi kami punya kesempatan mencoba lapangan terlebih dahulu."

"Alhamdulillah cukup senang bisa ke perempat final tapi kami belum puas. Sekarang kami ingin mengincar posisi juara grup dulu," imbuh dia. 

 

Video Populer

Foto Populer