Sukses


Olimpiade Paris 2024 Tuntas: Penutup yang Manis, Indonesia Naik Peringkat, Terima Kasih Sudah Berjuang!

Artikel ini dipersembahkan oleh AICE, Worldwide Olympic Partner dan Official Ice Cream of Tim Indonesia - Olimpiade Paris 2024 telah tuntas. Indonesia yang berkekuatan 29 atlet meraih dua medali emas dan satu perunggu. 

Rizki Juniansyah meraih medali emas dari nomor 73 kg angkat besi putra. Sementara Veddriq Leonardo juga meraih medali serupa di nomor speed panjat tebing.

Gregoria Mariska Tunjung meraih satu medali perunggu dari nomor tunggal putri bulutangkis di Olimpiade 2024 Paris.

Dengan dua medali emas dan satu perunggu, Indonesia menduduki peringkat ke-39. Pencapaian ini cukup baik setelah tim Merah Putih menduduki posisi ke-55 di Olimpiade Tokyo 2020.

Amerika Serikat Amerika Serikat menjadi juara umum dengan total 40 medali emas, 44 perak, dan 42 perunggu. China di posisi kedua dengan jumlah medali emas sama, 27 perak, dan 24 perunggu.

Aice Crispy Balls, produk khusus Olimpiade Paris 2024, varian es krim stik yang dilumuri cokelat dan malt istimewa, dipadukan dengan inovasi butiran biscuit cokelat yang lezat di dalamnya. Bersama kita #MenujuParisBersorakUntukIndonesia!

<p>Logo AICE Olimpiade (Bola.com/Adreanus Titus</p>

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Closing Ceremony Berkelas

Closing Ceremony Olimpiade Paris 2024 digelar di Stade de France, Senin (12/8/2024) dini hari WIB.

Suasana penutupan dibuat begitu santai dan hangat pada musim panas ini. Para atlet,diawali dengan pembawa bendera, memasuki lapangan untuk mengikuti rangkaian acara penutupan.

Pada awal acara, ada penyerahan medali cabang yakni marathon putri, yang dimenangkan pelari asal Belanda, Sifan Hassan.

Saatnya untuk pertunjukan yang memukau. Dimulai dengan aksi teatrikal Golden Voyager dengan alunan musik yang dramatis, sebuah karakter yang terinspirasi oleh referensi dari sejarah Prancis.

3 dari 3 halaman

Penampilan Spesial, Gerbang Menuju LA 2028

Billie Eilish, Snoop Dogg, dan Red Hot Chili Peppers ditampilkan dalam upacara penutupan.

Ketiga artis tersebut akan tampil dari Los Angeles dalam campuran pertunjukan pra-rekaman dan pertunjukan langsung. Ini menjadi penanda atau serah terima dari Paris ke LA, tuan rumah Olimpiade 2028.

Adapun Hollywood, Tom Cruise, ikut meramaikan upacara penutupan Olimpiade 2024 Paris. Cruise beraksi menggunakan sepeda motor dan membawa bendera Olimpiade menggunakan pesawat, layaknya aksi sang aktor dalam sejumlah film yang dibintanginya.

Aksi Tom Cruise tersebut sekaligus menjadi penanda beralihnya Olimpiade dari Paris menuju Los Angeles yang akan menjadi tuan rumah pada 2028.

Produser Ben Winston, yang sudah tidak asing lagi dengan acara musik langsung sebagai produser Grammy Awards dan acara spesial CBS tahun 2021 “Adele: One Night Only”, berkoordinasi dengan produser Prancis untuk closing ceremony.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer