Sukses


Umur Hanyalah Angka! Cerita Pelari Berusia 64 Tahun, Akan Lakoni Maraton ke-63 di Maybank Marathon 2024

Bola.com, Jakarta - Bagi Yuli Rianastasia usia hanyalah angka. Ia tidak mau usia menghalangi kecintaannya menekuni hobinya, yaitu lari marathon. 

Yuli sudah berusia 64 tahun. Ia sudah 11 tahun wira-wiri berbagai lomba lari, baik di dalam maupun luar negeri. Awalnya dia tak langsung memilih maraton, tetapi lebih dulu mengikuti lomba lari 10.000 meter. 

Dua tahun kemudian ia baru memutuskan untuk menantang diri sendiri dengan jarak yang lebih jauh. Pelari yang bergabung di BI Runners tersebut memantapkan diri mengikuti lomba marathon, ketika menginjak usia 55 tahun. 

Bagi kebanyakan orang, menekuni maraton di usia yang memasuki kepala lima bukan hal mudah. Butuh tekad, kedisplinan, latihan keras, dan konsistensi. Yuli mampu melakoninya. 

Tak terasa, sudah sembilan tahun ia menantang diri di berbagai lomba maraton. Totalnya sudah mencapai 62 kali. 

Catatan maratonnya akan menembus 63 event di ajang Maybank Marathon 2024, yang akan berlangsung di Gianyar, Bali, Minggu (23/8/2024). 

  

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Bisa 9 Kali Lomba Marathon dalam Setahun

"Maraton saya yang ke-60 di Borobudur Marathon, yang ke-61 di Jogja Marathon, setelah itu di Pocari Marathon, dan ke-62 di Kuala Lumpur. Nah, Maybank Marathon 2024 akan menjadi event maraton ke-63 yang saya ikuti," kata Yuli, dalam perbincangan dengan Bola.com, di area pengambilan race pack collection, di Bali United Training Centre, Gianyar, Jumat (23/8/2024). 

Yuli mengaku sudah sembilan kali mengikuti Maybank Marathon, tepatnya sejak 2014. Dia awalnya menjajal jarak 10.000 km, kemudian mulai 2016 hingga tahun ini mengikuti nomor full marathon. 

Yuli kini bersaing di kelas masters, yaitu khusus untuk pelari-pelari yang sudah berusia 40 tahun ke atas.

Berlari tampaknya sudah menjadi bagian tak terpisahkan dari diri mantan pegawai Bank Indonesia tersebut. 

Bahkan, saking sukanya berlari, dia bisa delapan atau sembilan kali mengikuti lomba marathon dalam setahun. "Ya karena saya enjoy saja. Tetapi, kalau bisa jangan ditiru, karena terlalu banyak. Sebaiknya dalam setahun 3 atau empat kali saja ikut maraton," imbuhnya. 

Jika bicara maraton, catatan Yuli sudah luar biasa. Tapi, di luar itu koleksi medalinya di semua nomor juga mengesankan. "Saya punya lebih dari 1.000 medali lari, dari berbagai nomor," ujar Yuli. 

 

 

3 dari 3 halaman

Target Catatan Waktu

Yuli mengatakan tahun ini targetnya mengikuti dua maraton lagi setelah Maybank Marathon 2024. Artinya, ia ingin mencapai 65 kali event marathon. 

"Kalau untuk tahun depan, targetnya total menjadi 70 kali event marathon," imbunya. 

Lalu, apakah Yuli punya target catatan waktu khusus di Maybank Marathon 2024? Dia mengaku tidak mau terlalu ngotot, alias menikmati saja. 

Catatan waktu terbaiknya di maraton adalah 5 jam 20 menit, yang dibukukannya dalam lomba di Chiang Mau, Thailand pada 2015. "Kalau untuk Maybank Marathon, sepertinya mau di kisaran 6 jam saja. Soalnya di Maybank Marathon tahun ini rutenya ada banyak tanjakan," pungkasnya. 

Semoga sukses, Yuli! 

 

Video Populer

Foto Populer