Sukses


Apa Itu Tari Kontemporer? Ketahui Tujuan, Unsur, dan Cirinya

Bola.com, Jakarta - Tari kontemporer adalah bentuk seni tari yang berkembang pada abad ke-20 dan terus bertransformasi hingga sekarang.

Tari kontemporer lahir sebagai respons terhadap batasan-batasan yang ada dalam tari klasik, dengan menawarkan kebebasan lebih dalam ekspresi dan gerakan.

Dalam tari kontemporer, para penari tidak terikat oleh aturan-aturan yang ketat dan lebih menekankan pada kreativitas, emosi, serta interpretasi pribadi. Oleh karena itu, tari kontemporer dianggap sebagai refleksi dari kondisi sosial, budaya, dan politik di zamannya.

Ciri khas tari kontemporer adalah kebebasannya dalam mengeksplorasi gerakan dan konsep. Tari ini sering menggabungkan berbagai elemen dari seni tari tradisional dan modern, menciptakan perpaduan yang unik dan dinamis.

Para koreografer tari kontemporer juga sering bereksperimen dengan musik, ruang, dan bahkan teknologi, untuk memperkaya pengalaman penonton.

Fleksibilitas inilah yang membuat tari kontemporer mampu menarik perhatian berbagai kalangan, baik penikmat seni maupun mereka yang baru mengenal dunia tari.

Kendati tari kontemporer menawarkan kebebasan yang luas, teknik dan pelatihan tetap menjadi bagian penting dalam pengembangannya.

Itulah sedikit penjelasan mengenai tari kontemporer. Untuk lebih jelasnya, berikut rangkuman tentang tari kontemporer yang bisa menambah ilmu atau wawasan, Selasa (3/9/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tujuan Penciptaan Tari Kontemporer

Secara umum, misi pembuatan tari kontemporer di Indonesia adalah:

  • Membangkitkan kesadaran sosial terhadap sesama.
  • Memberikan koreksi dan kritik dari pandangan masyarakat masa kini yang menyimpang.
  • Mengutamakan penyampaian nilai kemanusiaan pada publik.
3 dari 4 halaman

Unsur Tari Kontemporer

  • Unsur Iringan Musik

Unsur iringan musik merupakan media pendukung dalam proses menyampaikan pesan pada setiap pementasan. Selain itu, iringan musik pada seni tari kontemporer memberikan tambahan nilai estetik dan keindahan pada tarian tersebut.

Jenis alat musik yang digunakan pada umumnya merupakan kombinasi alat musik tradisional dengan alat musik modern sehingga melodi yang dihasilkan unik.

  • Unsur Busana

Lalu, ada unsur busana yang membantu menyampaikan pesan melalui pakaian dan aksesori yang digunakan penari. Busana yang dipakai juga akan menambah nilai estetika dari tarian yang dibawakan.

  • Unsur Gerak

Unsur yang paling penting adalah unsur gerak, yang menjadi penilaian utama dari sebuah tarian. Meski bisa menggunakan banyak jenis gerakan yang bebas, pada tari kontemporer gerakan harus tetap terkonsep dengan baik.

Gerakan pada tari kontemporer juga harus memiliki nilai keindahan hingga bisa menyampaikan pesan dengan tepat.

4 dari 4 halaman

Ciri Tari Kontemporer

Dilasir dari jurnal karya Indrayuda berjudul Fenomena Tari Kontemporer Dalam Karya Tari Mahasiswa Sendratasik UNP dan STSI Padang Panjang, sebuah tari disebut kontemporer ketika memiliki ciri berikut:

  • Gerakannya cenderung menentang kaidah umum tari tradisi atau yang telah mapan di masyarakat.
  • Ekspresi pribadi adalah hal yang ditonjolkan daripada ekspresi kelompok.
  • Gerakan tari dibebaskan, tetapi masih dalam tema karya yang dibawakan.
  • Irama musik dan melodis bebas bahkan cenderung lepas dari ritmis.
  • Naskah tarian mengangkat masalah kemanusiaan dan tren kekinian.
  • Musik tidak menyatu dengan irama melainkan suasana.
  • Tidak ada standar durasi waktu.
  • Gerakan, ekspresi, tekanan, dan aksen tidak konstan dan berpola.
  • Sulit mempertahankan dan mengulangi pertunjukan agar sesuai dengan awal penciptaan.
  • Pertunjukan tidak hanya dilakukan dalam pentas, satu di antaranya di ruang publik.

Seniman Edi Sedyawati menyebutkan, titik tolak karya kontemporer yaitu melepaskan seluruh hal yang ada atau menggunakan tradisi yang telah diperbarui dan belum pernah dilakukan orang lain.

 

Yuk, baca artikel edukasi lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer