Sukses


    Tonton Timnas Main, Kurniawan Dwi Yulianto Dapat Sambutan Hangat

    Bola.com, Selangor - Kecintaan Kurniawan Dwi Yulianto terhadap Timnas Indonesia tidak perlu diragukan lagi. Penyerang timnas era 1995-2005 itu menonton langsung perjuangan adik-adik tingkatnya di Timnas Indonesia U-22, yang sedang berjuang di SEA Games 2017.

    Kurniawan Dwi Yulianto kedapatan menjadi penonton laga pembuka Timnas Indonesia U-22 melawan Timnas Thailand U-22 di di Stadion Shah Alam, Selangor, Selasa (15/8/2017), sore waktu setempat. Kehadiran mantan pemain yang akrab disapa Si Kurus itu mencuri perhatian suporter Indonesia yang hadir di stadion berkapasitas 80.372 orang itu.

    Bahkan, para suporter Indonesia sempat menyanyikan yel-yel khusus untuk Kurniawan sepanjang pertandingan. "Terima kasih, terima kasih, Kurniawan, dari kami," begitu teriakan fans Tim Merah-Putih

    Kehadiran Kurniawan ditengarai tidak lepas dari rutinitasnya berkunjung ke Malaysia. Maklum saja karena seperti diketahui, istri Kurniawan yakni Nur Ratqana Dewi, merupakan warga negara Malaysia.

    "Indonesia...Indonesia...Indonesia. Karena kami cinta timnas indonesia," tulis Kurniawan dalam foto yang diunggahnya di akun sosial media Instagram @kurniawanqana.

     

    Indonesia...Indonesia...Indonesia #kurniawanqana

    Sebuah kiriman dibagikan oleh Kurniawan DY (@kurniawanqana) pada

    Di sisi lain, Timnas Indonesia U-22 harus puas bermain dengan skor akhir 1-1 melawan Thailand U-22 pada laga pertama penyisihan Grup B SEA Games 2017. Pasukan Luis Milla itu sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Chaiyawat Buran pada menit ke-13.

    Tim Garuda Muda bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-61 melalui titik putih. Septian David Maulana yang menjadi eksekutor dengan dingin menjalankan tugasnya dan mengubah skor menjadi 1-1.

    Tambahan satu poin membuat Timnas Indonesia U-22 berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup B SEA Games 2017. Pada laga selanjutnya, Tim Garuda Muda bakal menghadapi Filipina di Stadion Shah Alam pada Kamis (17/8/2017).

    Lebih Dekat

    Video Populer

    Foto Populer