Sukses


    Timnas Bulutangkis Putri Sudah Genggam Medali SEA Games

    Bola.com, Kuala Lumpur - Tim bulutangkis beregu putri dipastikan lolos ke babak semifinal SEA Games 2017 yang berlangsung di Kuala Lumpur, Malaysia 19-31 Agustus 2017, setelah Laos memilih mundur. Greysia Polii dkk dipastikan sudah menggenggam medali. 

    Seperti diketahui, tak ada perebutan tempat ketiga pada cabang bulutangkis. Tim yang menempati posisi ketiga dan keempat akan mendapatkan medali perunggu.

    Indonesia seharusnya melakoni pertandingan babak perempat final menghadapai Laos pada 22 Agustus 2017. Namun, Laos secara resmi mengundurkan diri dan membuat Indonesia mendapat tiket ke semifinal secara cuma-cuma.

    Mundurnya Laos tentunya bakal membuat peta persaingan di nomor bulutangkis beregu putri berubah. Saat ini hanya tersisa enam tim yakni Indonesia, Myanmar, Malaysia, Singapura, Vietnam, dan Thailand.

    Indonesia masih harus menantikan pemenang pertandingan Malaysia menghadapi Myanmar di babak perempat final untuk mengetahui lawan di semifnal.

    Selain Indonesia, tim bulutangkis putri Thailand juga mendapat keuntungan lolos langsung ke babak semifinal karena mendapat bye. Indonesia mendapat target untuk mendapat medali emas di kategori beregu pada SEA Games 2017 dari PBSI.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer