Sukses


    SEA Games: Renang Indah Belum Mampu Sumbang Medali

    Bola.com, Bukit Jalil- Dua atlet renang indah, Claudia Megawati Suyanto dan Anisa Feritrianti, gagal menambah medali kontingen Indonesia pada ajang SEA Games 2017. Claudia dan Anisa harus mengakui keunggulan perenang Singapura dan Malaysia.

    Dalam perlombaan yang berlangsung di National Aquatics Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Kamis (17/8/2017), Claudia dan Anisa sama-sama hanya mampu menempati peringkat kelima.

    Claudia tampil terlebih dahulu di nomor teknik yang berlangsung sore hari. Perenang berusia 24 tahun itu hanya mengoleksi nilai 69,2267 dari juri. Sementara perenang Malaysia yang mendapat medali emas, Gan Hua Wei, mendapat nilai 73,8386.

    Poin Claudia juga terpaut jauh jika dibandingkan dengan dua perenang Singapura, Debbie Soh, yang mendapat nilai 73,8253 yang mendapat medali perak, serta Miya Yong Hsin yang menyabet medali perunggu.

    Hasil serupa juga didapat Anisa yang turun di nomor solo bebas. Anisa menempati peringkat kelima dengan nilai 69,2000 dan terpaut cukup jauh dengan Debbio Soh yang keluar sebagai pemenang dengan poin 75,000.

    Indonesia masih berkesempatan untuk meraih medali emas pada SEA Games 2017 dari cabang renang indah. Atlet Indonesia akan turun pada nomor duet yang bakal dilangsungkan di National Aquatic Centre, Jumat (18/8/2017).

    Video Populer

    Foto Populer