Sukses


    Pelatih Persela Puji Performa Saddil Ramdani di Timnas U-22

    Bola.com, Lamongan - Nama Saddil Ramdani baru-baru ini menjadi pembicaraan hangat di kalangan pencinta sepak bola Tanah Air. Hal itu tidak lepas dari gol indah yang ia cetak ke gawang Filipina pada laga kedua penyisihan Grup Grup B SEA Games 2017, (17/8/2017).

    Gol itu jadi yang ketiga, yang dihasilkan Timnas Indonesia U-22 pada laga yang dimainkan di Stadion Shah Alam, Selangor itu.

    Tidak hanya mencetak gol indah, Saddil Ramdani juga dinilai tampil luar biasa di laga ini. Pemain jebolan SSB milik Aji Santoso, Asifa Malang ini, membuat pemain bertahan Filipina keteteran. Aksi-aksi individunya sulit dibendung.

    Mengenai penampilan anak asuhnya itu, pelatih kepala Persela Lamongan, Herry Kiswanto, mengaku tidak heran bila Saddil bermain apik bersama Timnas Indonesia U-22. Sebab, sejak awal ia yakin Saddil pantas mendapatkan tempat di timnas karena talentanya yang sangat besar.

    "Saddil itu pemain yang cukup lengkap. Dia punya kecepatan di atas rata-rata, dribbling jempolan, serta tendangan yang sangat keras dan akurat. Saddil juga cepat memahami sistem permainan yang diterapkan pelatih," ujar Herkis, sapaan karib Herry Kiswanto.

    Herkis menyatakan pengertian Saddil bisa dilihat dari kemampuannya mengendalikan diri ketika membawa bola. Meski memiliki kecepatan, Saddil tidak pernah memaksakan diri membawa lari bola bila dukungan dari rekan-rekannya belum ada.

    Kelebihan Saddil lain di mata Herkis adalah tidak egois. Meski mempunyai kemampuan individu di atas rata-rata, Saddil kerap memilih mengumpan dan bermain satu dua sentuhan dengan pemain lain.

    "Dia pemain muda yang cukup matang. Saddil masih akan terus berkembang seiring dengan jam terbang yang ia dapatkan. Asal tidak besar kepala, Saddil Ramdani akan menjadi pemain harapan masa depan Indonesia," puji Herkis.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer