Sukses


    Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-22 Melawan Vietnam

    Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi lawan berat Vietnam pada laga keempat Grup B SEA Games 2017 di Stadion Selayang, Selangor, Selasa (22/8/2017).

    Menghadapi laga ini, pelatih Luis Milla diperkirakan bakal kembali melakukan rotasi pemain di beberapa posisi. Selain itu, Milla juga akan menugaskan satu pemain untuk mengisi pos yang ditinggalkan Evan Dimas.

    Gelandang Bhayangkara FC itu absen karena terkena sanksi akumulasi kartu kuning. Evan Dimas telah mengantongi dua kartu kuning dari laga kontra Filipina dan Timor Leste.

    Posisi Evan Dimas di lini tengah dalam formasi 4-3-3 sepertinya akan ditempati Hanif Sjahbandi. Sama halnya dengan Evan Dimas, pemain jebolan Persib Bandung junior itu merupakan box to box midfielder.

    Hanif akan bekerjasama dengan Muhammad Hargianto dan Septian David Maulana, dua pilar di lini tengah Tim Garuda. Ketiganya akan membantu trio lini depan yang agaknya bakal ditempati Saddil Ramdani, Ezra Walian, dan Osvaldo Haay.

    Di lini belakang perubahan komposisi hanya akan terjadi di sektor bek kanan. Putu Gede yang tampil apik saat melawan Filipina akan menggantikan posisi Gavin Kwan Adsit.

    Sedangkan tiga posisi lainnya di lini belakang akan kembali ditempati Hansamu Yama, Ricky Fajrin, dan Rezaldi Hehanussa. Sementara itu, posisi kiper kembali ditempati Kurniawan Kartika Ajie yang sudah pulih dari cedera yang didapatnya saat mengalahkan Timor Leste 1-0, 20 Agustus 2017.

    Timnas Indonesia U-22 membutuhkan hasil positif melawan Vietnam untuk menjaga peluang lolos ke semifinal. Kartika Ajie dan kawan-kawan saat ini berada di peringkat kedua dengan mengoleksi 7 poin atau terpaut 2 poin dari Vietnam yang berada di puncak klasemen sementara.

    Perkiraan susunan pemain
    Timnas Indonesia U-22 (4-3-3): Kartika Ajie; Putu Gede Juni Antara, Hansamu Yama, Ricky Fajrin, Rezaldi Hehanussa; Muhammad Hargianto, Hanif Sjahbandi, Septian David Maulana; Saddil Ramdani, Ezra Walian, Osvaldo Haay

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer