Sukses


    Indra Sjafri Puji Performa Lulusan Timnas U-19 di Tim Garuda Muda

    Bola.com, Yogyakarta - Timnas Indonesia U-22 menunjukkan kerja keras sepanjang SEA Games 2017. Skuat asuhan Luis Milla itu berpeluang lolos ke semifinal jika menang dengan minimal tiga gol atas Kamboja dan di saat bersamaan Thailand kalah atau melawan Vietnam.

    Selain taktik yang jitu, kepercayaan diri dan kematangan pemain Timnas Garuda Muda juga mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak. Termasuk para personel jebolan Timnas U-19 era Indra Sjafri.

    Cukup banyak mantan anak asuh Indra Sjafri di Timnas U-19 seperti Evan Dimas Darmono, Ricky Fajrin Saputra, M. Hargianto, Moch Dicky Indrayana, Putu Gede Juni Antara, Septian David Maulana, Yabes Roni Malaifani, hingga kapten tim Hansamu Yama Pranata.

    "Mereka sudah banyak perubahan, tidak dalam satu timnas untuk jangka waktu lama. Tapi, saya lihat di bawah asuhan Milla mereka juga sangat berkembang pesat," kata Indra Sjafri.

    Bisa dikatakan, pemain jebolan Timnas Indonesia U-19 era 2013 jadi tumpuan Timnas Indonesia U-22. Hansamu selain kapten tim juga benteng kukuh lini belakang. Lalu trio Hargianto, Septian David, dan Evan Dimas jadi sosok sentral dan juga otak permainan timnas. Bahkan Septian sudah menceploskan dua gol dan tiga assist.

    Sebelumnya, pujian khusus diberikan kapten Mitra Kukar, Bayu Pradana, keapda Septian David. Bayu menilai, pemain 20 tahun itu merupakan sosok pesepak bola yang lengkap. Selain memiliki skill komplet di atas rata-rata, Septian David dinilai terus menunjukkan perkembangan dalam hal kualitas permainan.

    "Kalau boleh diberi nilai, saya kasih 9,5 untuk dia karena memang skill-nya komplet. Mudah-mudahan dia semakin berkembang dan terus menunjukkan performa apik di pertandingan selanjutnya. Apalagi dia sudah cetak gol, tentu motivasi semakin bertambah,'' ujar Bayu beberapa hari lalu kepada Bola.com.

    Video Populer

    Foto Populer