Sukses


    Saksikan Final Bulutangkis Indonesia Vs Malaysia di Bola.com

    Partai impian bakal tersaji pada cabang olahraga bulutangkis nomor beregu putra SEA Games 2017. Tim nasional Indonesia akan berhadapan dengan tuan rumah, Malaysia, di Axiata Arena, Kamis (24/8/2017).

    Partai ini diyakini bakal berlangsung seru. Selain karena rivalitas kedua negara, komposisi kedua tim juga dinilai seimbang.

    Indonesia memainkan tim pelapis pada ajang SEA Games 2017. Begitu juga dengan Malaysia. Meski demikian, bukan berarti partai final nanti bakal berjalan biasa saja.

    Malaysia tentu memiliki keuntungan lebih. Bermain di depan pendukung sendiri tentu akan membakar semangat Zulkarnain Iskandar dkk. Sementara itu, PBSI berharap Jonatan Christie Cs. bisa kuat mental dalam menghadapi tekanan pada pertandingan nanti.

    Pertandingan final cabang bulutangkis putra SEA Games antara Indonesia dan Malaysia disiarkan secara Live Streaming di Bola.com, pada Kamis (24/8/2017), pukul 13:30 WIB.

    Lebih Dekat

    Video Populer

    Foto Populer