Bola.com, Manila - Padatnya jadwal SEA Games 2019 membuat para pemain Timnas Indonesia U-22 harus membutuhkan stamina yang fit dan kondisi tubuh yang bugar. Hal itulah yang membuat para pemain harus mendapatkan asupan gizi yang tepat.
Untuk mendapatkan asupan gizi di luar makanan, PSSI bekerja sama dengan salah satu penyedia jasa boga di Manila, Filipina. Adalah Mariana Fang, pemilik Warung Indo, yang menjamin kelancaran asupan gizi para pemain Timnas Indonesia U-22.
Advertisement
Mariana Fang setiap hari mendapatkan tugas untuk menyediakan dan mengantar makanan tambahan buat pemain, tim kepelatihan, dan ofisial Timnas Indonesia U-22. Makanan tambahan yang dikirim sudah sesuai dengan arahan dari dokter Timnas Indonesia U-22, Syarif Alwi.
"Jadi setiap hari dokter memberikan daftar makanan tambahan yang dibutuhkan Timnas Indonesia U-22 lengkap dengan jam konsumsinya. Nanti daftar tersebut diberikan ke mas Eko, yang langsung menyerahkan ke saya," kata Mariana Fang ketika ditemui wartawan di restoran miliknya.
Wanita asal Medan, Sumatra Utara, itu mengaku daftar makanan pesanan yang untuk Timnas Indonesia U-22 berupa buah, camilan, dan sayur-sayuran.
"Menu wajib adalah buah pisang setiap harinya. Nanti pisang ditemani apel atau pir. Kemudian kami diminta untuk membuat banana cake, banana sandwich, spaghetti, juga terkadang sayur capcay dan kangkung," ujar Mariana.
Namun, perjuangan Mariana dan timnya dalam mendistribusikan makanan tersebut ke hotel setiap hari menemui kendala. Hal itu terjadi karena ketatnya pengawalan di hotel tempat Timnas Indonesia U-22 menginap.
"Awalnya kami memang bekerja sama untuk menyediakan seluruh makanan Timnas Indonesia U-22 selama SEA Games 2019. Namun, akhirnya batal karena tidak mendapatkan persetujuan dari hotel. Untuk mengantarkan makanan pendukung seperti ini saja sulit, terkadang harus sembunyi-sembunyi ketika membawanya," ucap Mariana.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Mengelola Sejak 2012
Mariana Fang sudah mengambil alih Warung Indo sejak 2012. Dalam kesehariannya, Mariana dibantu beberapa staf yang merupakan pekerja asli Manila.
"Kami mulai mengelola restoran ini sejak 2012 setelah mengambil alih dari pemilik sebelumnya. Saya di sini dibantu sama suami dan adik saya," ujar Mariana.
Restoran yang menyediakan makanan Indonesia di Filipina ternyata cukup ramai. Terutama pada jam makan siang yang dipenuhi dengan para pekerja karena lokasi restoran yang berada di daerah perkantoran.
"Pengunjungnya bukan hanya masyarakat Indonesia, melainkan juga orang asli Filipina. Mereka sepertinya menyukai makanan Indonesia semisal pecal ayam, pecal lele, dan menu favoritnya adalah rendang sapi," ujar wanita berusia 34 tahun itu.
Advertisement