Sukses


    Alasan Indra Sjafri Belum Memainkan Witan Sulaeman di SEA Games 2019

    Bola.com, Manila - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, punya alasan mengapa ia masih memarkir Witan Sulaeman di SEA Games 2019. Menurut Indra, ia memilih pemain sesuai dengan lawan yang dihadapi.

    Witan Sulaeman sama sekali belum bermain pada SEA Games 2019. Pada dua laga yang sudah dilalui Timnas Indonesia U-22, masing-masing melawan Thailand (26/11/2019) dan Singapura (28/11/2019), Witan hanya duduk di bangku cadangan.

    Padahal, pada Piala AFF U-22 2019, Witan merupakan andalan Indra Sjafri di lini tengah. Pemain berusia 18 tahun itu menghuni lini sayap.

    "Alasan saya belum memainkan Witan Sulaeman karena saat ini kami memilih pemain yang terbaik dulu. Pemain yang sesuai dengan siapa lawan kami," kata Indra Sjafri.

    "Meski demikian, yang jelas 20 pemain yang saya pilih adalah yang terbaik. Termasuk Witan," tegas Indra Sjafri.

    Kini Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Vietnam pada laga ketiga Grup B SEA Games 2019, Minggu malam (1/12/2019). Laga ini sangat krusial buat kedua tim dan menarik untuk ditunggu, apakah Witan Sulaeman bakal diturunkan atau sebaliknya, kembali duduk di bangku cadangan.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 2 halaman

    Kabar Langsung dari Filipina

    Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif SEA Games 2019 Filipina dengan mengklik tautan ini.

    Video Populer

    Foto Populer