Bola.com, Jakarta Kontingen Indonesia menambah cukup banyak medali emas SEA Games 2019, Senin (2/12/2019). Setelah meraih emas lewat duathlon dan angkat besi, kini ada dua medali emas yang datang dari cabang olahraga menembak yang dipersembahkan Rio Tjabu dan Tirano Baja di Marine Corps Training Center, Filipina, Senin (2/12/2019).
Dua medali emas SEA Games 2019 tersebut datang dari nomor Mixed Brenchrest Air Rifle (Light Varmint) dan WA 1500 Precision Pistol Contest. Rio Tjabu Rio Tjabu meraih medali emas di nomor WA 1500 PCC dengan mengungguli Safrin Sihombing yang meraih medali perak dan Jantan Hintu dari Malaysia yang meraih medali perunggu.
Baca Juga
Media Vietnam Sebut Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Menakutkan: Ada Pemain Diaspora, Tetap Lebih Kuat daripada The Golden Star
Pandit Malaysia Desak Oxford United Segera Beri Menit Bermain yang Cukup untuk Marselino Ferdinan
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Advertisement
Rio menyabet emas setelah mengumpulkan poin 1442-57x, sementara Safrin mengoleksi 1435-53X.
Medali emas lain direbut Tirano Baja dari nomor Mixed Brenchrest Air Rifle (Light Varmint). Dengan total skor 734-28x, Tirano berhasil mengalahkan atlet Filipina, Celedonio Tayao yang mendapatkan 734-23x. Dari nomor ini, Indonesia mendapatkan tambahan medali perunggu dari Wahyu Aji Putra yang menoleksi 727-25x poin.
Selain itu, juga ada medali perak dari cabor menembak yang dipersembahkan oleh Fahur Gustafian. Atlet Indonesia ini harus kalah dari atlet Thailand, Panyaton Pongsaton dengan selisih hanya 2,2 poin.
Dengan tambahan dua medali emas dari cabang olahraga menembak ini, Indonesia sejauh ini sudah meraih lima medali emas SEA Games 2019.
Video
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kabar Langsung Bola.com dari Filipina
Advertisement