Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 menurunkan susunan pemain terbaik pada laga pamungkas Grup B SEA Games 2019 Filipina. Hanya Firza Andika dan Muhammad Rafli yang belum bisa ditampilkan pada laga ini.
Firza dan Rafli tampaknya belum fit 100 persen usai mengalami cedera pada laga sebelumnya. Coach Indra Sjafri melakukan sejumlah rotasi pemain di lini belakang.
Advertisement
Nurhidayat Haji Haris dipilih oleh Indra untuk mengisi kekosangan yang ditinggalkan Firza. Bek kiri asli, Dodi Dijn duduk di bangku cadangan.
Bagas Adi, Asnawi Mangkualam, dan Andy Setyo akan menggalang pertahan. Sedangkan Evan Dimas Darmono, Zulfiandi, dan Syahrian Abimanyu diplot sebagai penyeimbang lini tengah.
Osvaldo Haay tetap dipercaya Indra Sjafri sebagai mesin gol Timnas Indonesia U-22. Ia kembali diapit Egy Maulana Vikri dan Saddil Ramdani di lini serang.
Timnas Indonesia U-22 membutuhkan kemenangan 1-0 saja untuk lolos ke babak semifinal SEA Games 2019 Filipina.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Susunan Pemain
Timnas Indonesia U-22 (4-3-3): Nadeo Argawinata (kiper), Asnawi Bahar, Bagas Adi, Andy Setyo, Nurhidayat Haji Haris (belakang), Evan Dimas, Zulfiandi, Syahrian Abimanyu (tengah), Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Osvaldo Haay (depan)
Pelatih: Indra Sjafri (Indonesia)
Laos (4-4-2): Solasak, Bounpithak, Phomvingsa, Somsavath, Keuphouvong, Thanakhanty, Kaharin, Vanna, Somlith, Souk Aphone, Somxay
Pelatih: V. Sundramoorthy (Singapura)
Advertisement