Bola.com, Manila - Timnas Vietnam U-22 akan menjadi lawan Indonesia di final SEA Games 2019 yang digelar di Stadion Rizal Memorial, Selasa (10/12/2019).
Dalam beberapa tahun terakhir, sepak bola Vietnam berkibar. Setelah menjuarai Piala AFF 2018, mereka pun mengincar medali emas SEA Games untuk pertama kalinya.
Baca Juga
Rombongan Jember Away ke GBK Dukung Timnas Indonesia, Ivar Jenner Kegirangan Diposting Terus
Netizen Emosi Lihat Rumput GBK Masih Bocel-bocel Jelang Timnas Indonesia Vs Jepang: Kita Dikibulin, Ini Sudah Terlalu Parah!
Mantan Bek Timnas Indonesia Antusias dengan Kualitas Sektor Pertahanan: Kiprah Kevin Diks Layak Dinantikan!
Advertisement
Bicara tentang Vietnam, satu yang selalu menarik dibahas ialah nama pemain, pelatih, atau pengurus federasi yang seragam, yakni Nguyen.
Dilansir dari laman Nextshark, yang ditulis Liputan6.com, dua dari lima orang di Vietnam ternyata bernama Nguyen. Jumlah itu lebih besar dibandingkan dengan nama Muhammad atau Ahmad di Indonesia, serta Kim di Korea, dan Smith di Australia.
Mulai dari penyerang berbahaya Nguyen Chong Phuong sampai pelatih kepalanya, Nguyen Huu Thang, panggilan ini menandakan eksistensi orang keturunan Dinasti Nguyen.
Sejak tahun 1802, ditengarai orang-orang Vietnam mulai gemar menamai anak mereka dengan nama Nguyen. Pasalnya, ketika itu Dinasti Nguyen berhasil mengambil alih kekuasaan dari Dinasti Mac.
Di tengah Kekaisaran Nguyen Lords, orang-orang mengganti nama mereka agar ingin terhindar dari kewajiban membayar pajak. Selain itu, mereka berharap bisa terhindar dari eksekusi mati, karena punya hubungan dengan Dinasti Mac.
Sejak saat itu, nama Nguyen mulai tersebar penggunaannya sampai sekarang. Konon, jika seseorang memiliki nama Nguyen, maka hidup mereka akan terbebas dan gangguan, penganiayaan, dan berpengaruh pada masyarakat sekitar.
Kini orang Vietnam yang menyematkan sub-nama tersebut tak ada hubungannya langsung dengan Dinasti Nguyen. Orang-orang bakal sadar jika Nguyen keturunan ningrat jika mereka mengemban nama Nguyen Phuoc atau Nguyen Phuc.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Daftar Pemain Bernama Nguyen
Di skuat SEA Games 2019, Timnas Vietnam U-22 memiliki
Nguyen Van Toan (kiper), Nguyen Thanh Chung dan Nguyen Duc Chien (belakang), Nguyen Trong Hoang, Nguyen Hoang Duc, Nguyen Quang Hai, Nguyen Trong Hung (tengah), Nguyen Tien Linh (depan)
Sumber: Nextshark
Disadur dari: Liputan6.com
Advertisement