Sukses


    Depot Goalkeeper, Bisnis Kuliner Ibunda Nadeo Argawinata di Kaki Gunung Kelud

    Bola.com, Kediri - Kasih ibu sepanjang jalan. Itulah peribahasa yang disampaikan Ninuk Indahsari. Ibunda Nadeo Argawinata ini, saking sayangnya kepada sang putra, memberi nama tempat bisnis kulinernya dengan nama Goalkeeper.

    Posisi yang saat ini Nadeo sebagai penjaga gawang Borneo FC dan Timnas Indonesia U22 di SEA Games Filipina 2019.

    Lokasi Depot Goalkeeper terletak di Jalan Raya Desa Wates, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri. Daerah ini hanya selemparan batu dari Gunung Kelud yang erupsi pada 2014 lalu.

    Ibunda Nadeo Argawinata merombak tanah di depan rumah sebagai ruko. Menu spesialnya adalah bakso dan susu bubble.

    "Saya beri nama bakso tumpeng. Karena bakso terbesar di sini bentuk kerucut seperti tumpeng. Itu lho nasi yang biasa disajikan bila orang Jawa mengadakan kenduri," tutur Ninuk Indahsari.

    Usaha rumahan ini telah berjalan hampir dua tahun. Ninuk mengungkapkan bisnisnya berjalan lancar.

    "Saya pilih usaha bakso, karena saran mertua. Sebenarnya saya tak begitu pintar masak. Saya survei ke Surabaya dan Malang. Karena saya hanya bisa masak sup, maka kuah bakso ini saya bikin seperti sup. Jadi rasanya lebih segar,. Alhamdulillah, sampai hari ini usaha lancar," kata Ninuk.

    Ninuk juga punya alasan khusus menamai depot itu Goalkeeper, sesuai dengan posisi yang ditekuni Nadeo Argawinata.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Alasan Nama Goalkeeper

    Soal nama Goalkeeper, karena Ninuk ingin selalu mengenang profesi yang digeluti Nadeo Argawinata sejak kecil. Ruangan depot didesain nuansa sepak bola.

    Beberapa foto Nadeo Argawinata dengan berbagai aksi terpampang di dinding dalam ukuran besar. Nama Nadeo dan Goalkeeper juga terukir di sendok dan garpu makan.

    "Ini cara saya mencintai Nadeo. Sebenarnya, neneknya tak setuju Nadeo menekuni sepak bola. Maunya Nadeo jadi dokter saja. Karena neneknya kasihan melihat Nadeo kepanasan dan kehujanan saat latihan," ujarnya.

    3 dari 3 halaman

    Laporan Bola.com dari Filipina

    Pembaca Bola.com bisa menikmati sajian liputan eksklusif SEA Games 2019 Filipina dengan mengklik tautan ini.

    Video Populer

    Foto Populer