Bola.com, Rio de Janeiro - Perbandingan terkait siapa yang lebh hebat antara Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo terus berlanjut. Legenda Brasil, Pele, memilih Messi. Alasannya, Messi dinilai Pele memiliki teknik lebih komplet.
Messi dan Ronaldo kini disebut-sebut sebagai pesepakbola ternaik dunia. Persaingan keduanya di FIFA Ballon d'Or dalam beberapa tahun belakangan menjadi bukti sahihnya. Messi meraih empat trofi Ballon d'Or. Sementara, dua edisi terakhir menjadi milik Ronaldo.
Keduanya memiliki rekor mencetak gol yang mencengangkan. Musim ini saja, Messi sudah mencetak 45 gol dari 44 pertandingan. Sementara, Ronaldo mengemas 49 gol dari 44 laga.
"Bukannya saya lebih suka Messi daripada Ronaldo. Tetapi, saya tak bisa membandingkan keduanya. Ronaldo pemain hebat. Lebih banyak mencetak angka," ungkap Pele dilansir Al Primer Toque.
"Messi juga membuat banyak gol. Tetapi, dia juga menciptakan banyak peluang. Itu adalah senjata rahasianya. Keduanya pemain hebat. Namun jika harus memilih satu, saya lebih suka Lionel Messi," ia menambahkan.
Pria yang mempersembahkan tiga gelar Piala Dunia bagi Brasil itu juga turut mengomentari kiprah Neymar di Barcelona. Menurutnya, Neymar nyaris menyamai level permainan Messi dan Ronaldo.
"Neymar hampil mencapai level terbaik. Dia memang tak memiliki pengalaman yang sama dengan Messi atau Ronaldo. Barcelona adalah sekolah yang bagus baginya," demikian Pele.
Baca Juga:
Baca Juga
Advertisement
SEA Games 2015: Indonesia Tidak Masuk Grup Neraka