Sukses


Rafael Benitez Jadi Pelatih Baru Madrid?

Bola.com, Madrid - Carlo Ancelotti dirumorkan segera dipecat oleh Real Madrid. Nama pelatih Napoli, Rafael Benitez, duduk di daftar teratas kandidat pengganti Don Carlo.

Laga melawan Getafe Sabtu lalu boleh jadi adalah partai terakhir Ancelotti membesut Real Madrid. Juru racik taktik asal Italia itu gencar dikabarkan segera dilengserkan dari posisinya akibat hampa gelar musim ini.

Padahal, prestasi Ancelotti bersama Madrid terbilang luar biasa. Musim lalu, Don Carlo membawa Los Blancos meraih La Decima, atau trofi ke-10 di ajang Liga Champions. Tak hanya itu saja, trofi Piala Raja Spanyol pun sukses ia bawa ke Santiago Bernabeu.

Berbagai nama pelatih top saat ini masuk dalam daftar bidikan Madrid. Rafael Benitez menduduki daftar teratas. Alasannya, Direktur Umum Madrid, Jose Angel Sanchez, sangat menyukai metode kepelatihannya.

Seperti dilansir Marca, kubu Los Blancos akan mengajukan penawaran resmi kepada Napoli untuk meminang Benitez paling lambat pekan depan. Kontrak Benitez bersama Napoli akan habis pada akhir musim ini.

Andai dibuang El Merengues, Ancelotti tak perlu berlama-lama menganggur. Pasalnya, AC Milan dikabarkan siap menampungnya kembali. Pelatih berusia 55 tahun itu pernah melatih Milan pada periode 2001-2009. Selama kurun waktu itu ia mempersembahkan gelar Liga Champions (2), Liga Italia (1), dan Piala Italia (1).

Baca Juga:

Diisukan Incar Ancelotti, Barcelona Murka

Ronaldo, Bale dan Kroos Ingin Ancelotti Tetap Tinggal

Ancelotti Kembali Latih Milan?

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer