Bola.com, Barcelona - Barcelona mengumumkan sudah resmi mendapatkan Arda Turan dari Atletico Madrid. Gelandang asal Turki itu digaet dengan nilai transfer sebesar 41 juta euro atau sekitar Rp 604 miliar. Di Barca, Turan diikat selama lima tahun.
Rencananya, Barcelona akan memperkenalkan Turan secara resmi pada Jumat 10 Juli. Sejumlah acara sudah disiapkan untuk meramaikan proses perkenalan pemain berusia 28 tahun itu ke publik.
Baca Juga
Advertisement
Salah satu acara yang dibuat untuk menarik perhatian para fans adalah kuis tebak nomor punggung berapa yang akan dipakai oleh Turan di Barca. Kuis tersebut dibuka di laman resmi Barcelona. Hadiahnya? Jersey alias kaos asli Barcelona yang bertuliskan nama Turan.
Selama memperkuat Atletico, Turan diberi nomor istimewa, yaitu 10. Nomor yang sama dipakai Turan di Galatasaray, klub raksasa Turki yang diperkuatnya sebelum pindah ke Atletico.
Nomor tersebut juga berhak dipakai Turan jika ia tampil bersama timnas Turki. Selain nomor 10, pemain dengan jenggot lebat ini pernah juga memakai 14, baik di Galatasaray maupun timnas Turki.
Namun di Barcelona, nomor 10 dan 14 yang pernah dipakai Turan sudah ada yang punya. Lionel Messi menjadi penguasa nomor 10 di Barca. Sementara nomor 14 dipakai Javier Mascherano. Amat kecil kemungkinan duo pemain timnas Argentina itu berganti nomor punggung musim depan.
Ada 25 nomor yang ada di skuat Barcelona saat ini. Tapi hanya ada empat nomor punggung yang tersedia buat Turan, yaitu 2, 6, 17, dan 19. Jadi, kira-kira mana yang bakal dipilih Arda Turan untuk musim depan?
Berikut nomor punggung pemain Barcelona:
1-Marc-Andre Ter Stegen, 3-Gerard Pique, 4-Ivan Rakitic, 5-Sergio Busquets, 7-Pedro Rodriguez, 8-Andres Inesta, 9-Luis Suarez, 10-Lionel Messi, 11-Neymar, 12-Rafael Alcantara, 13-Claudio Bravo, 14-Javier Mascherano, 15-Marc Bartra, 16-Douglas Pereira, 18-Jordi Alba, 20-Sergi Roberto, 21-Adriano, 22-Dani Alves, 23-Thomas Vermaelen, 24-Jeremy Mathieu, 25-Jordi Lopez
Baca Juga:
"Penderitaan Menghadapi Messi dan Barca Berakhir"
Arda Turan Baru Bisa Main Buat Barcelona di Januari 2016, Kenapa?