Bola.com, Deportivo - Atletico Madrid bermain imbang 1-1 melawan Deportivo La Coruna pada laga La Liga di Stadion La Riazor, Sabtu (31/10/2015) dini hari WIB. Gol Tiago Mendes pada menit ke-34 dibalas striker Deportivo, Lucas Perez, pada babak kedua.
Hasil ini menggagalkan upaya Atletico memuncaki klasemen sementara La Liga. Atletico mengumpulkan 20 poin dari 10 laga atau tertinggal satu poin dari Real Madrid dan Barcelona yang baru memainkan sembilan laga.
Baca Juga
Advertisement
Baca Juga
Melawan Super Depor, pelatih Diego Simeone menurunkan skuat terbaik. Posisi depan diisi duet Antoine Griezmann dan Jackson Martinez.
Sementara itu, Super Depor memainkan duet bek tengah, Alberto Lopo dan Sidnei, untuk menghentikan serangan Atletico. Kedua pemain itu ditemani dua bek sayap, Laure dan Fernando Navarro.
Namun, Sidnei justru melakukan blunder pada menit ke-34. Bermaksud membuang bola, hasil sepakan Sidnei malah mengarah kepada Tiago yang langsung melepaskan tendangan untuk mengoyak jala Deportivo. Skor 1-0 untuk Atletico bertahan hingga babak pertama selesai.
Pada babak kedua, permainan berjalan lebih sengit. Deportivo mencoba mencari gol penyeimbang dengan memasukkan Luis Alberto dan Juanfran. Adapun Atletico melakukan pergantian pemain dengan memainkan Angel Correa dan Saul Niguez.
Upaya tuan rumah menyamakan skor akhirnya terwujud. Pada menit ke-77, Pedro Perez membobol gawang Atletico setelah memanfaatkan kesalahan bek Atletico, Jose Gimenez.
Skor 1-1 pun berakhir hingga pertandingan selesai. Atletico gagal mengamankan poin penuh demi memuncaki klasemen La Liga.
Susunan pemain
Deportivo La Coruna: 1-German Lux; 15-Laure (11-Juanfran 76'), 23-Alberto Lopo, 12-Sidnei, 3-Fernando Navarro; 22-Celso Borges, 5-Pedro Mosquera; 17-Federico Cartabia, 19-Faycal Fajr, 24-Jonas Gutierrez (21-Luis Alberto 69'); 7-Lucas Perez
Pelatih: Victor Sanchez
Atletico Madrid: 13-Jan Oblak; 20-Juanfran, 24-Jose Gimenez, 2-Diego Godin, 3-Filipe Luis; 6-Koke, 14-Gabi Fernandez, 5-Tiago Mendes (9-Fernando Torres 83'), 21-Yannick Ferreira Carrasco (16-Angel Correa 61'); 7-Antoine Griezmann, 11-Jackson Martinez (17-Saul Noguez 72')
Pelatih: Diego Simeone
Wasit: Pedro Perez