Bola.com, Madrid - Real Madrid tumbang dengan skor 0-1 saat melawat ke markas Villarreal, Estadio El Madrigal, Senin (14/12/2015) dini hari WIB. Kapten Sergio Ramos kecewa timnya gagal memangkas poin Barcelona.
Advertisement
Baca Juga
Gol tunggal kemenangan Villarreal diciptakan oleh Roberto Soldado saat laga berusia delapan menit. Padahal, Madrid mendominasi penuh jalannya pertandingan. Namun, Los Blancos gagal menciptakan gol penyeimbang hingga laga usai.
Baca Juga
Hasil Liga Spanyol: Vinicius Junior Hattrick dan Jude Bellingham Pecah Telur, Real Madrid Berpesta dan Kembali ke Jalur Kemenangan
Hasil Lengkap Liga Spanyol Tadi Malam: Barcelona Berpesta di Kandang Real Madrid, Menang 4 Gol Tanpa Balas
Hasil Lengkap Liga Spanyol Tadi Malam: Real Madrid Curi 3 Poin di Markas Celta Vigo, Makin Rapat dengan Barcelona
Situs resmi La Liga menyebutkan bahwa Real Madrid memiliki 65 persen penguasaan bola. Los Blancos tercatat 20 kali mengancam gawang Villarreal. Sementara itu, Villarreal hanya memiliki tiga peluang bersih mencetak angka.
"Hal ini biasa terjadi di La Liga dan sepak bola. Tim mana pun bisa menyulitkan Anda. Ketika kalah, tak banyak yang bisa Anda katakan. Fans pergi sebelum pertandingan usai dan marah. Kami juga merasa demikian," ungkap Ramos.
"Hal itu wajar bagi mereka. Fans selalu menginginkan kami tampil maksimal. Kami tak bisa memenuhi standar yang mereka inginkan," pemain berkebangsaan Spanyol itu menambahkan.
Kekalahan ini menempatkan Madrid di posisi ketiga klasemen sementara La Liga dengan raihan 30 poin. El Merengues tertinggal lima poin dari Barcelona yang berada di puncak klasemen.
"Kami seharusnya bisa memangkas jarak poin dari Barcelona. Namun, kami gagal melakukannya. Kami harus segera melupakannya dan memetik banyak pelajaran dari kekalahan ini," demikian Sergio Ramos.
Sumber: Situs Resmi Real Madrid