Bola.com, Valencia - Real Madrid gagal menaklukkan Valencia setelah hanya bermain imbang 2-2 pada laga La Liga Spanyol di Mestalla, Valencia, Senin (4/1/2016) dini hari WIB. Dalam laga itu, gelandang Mateo Kovacic mendapatkan kartu merah.
Pada laga tersebut, pelatih Rafael Benitez menurunkan skuat terbaik. Lini depan diisi trio BBC (Karim Benzema, Gareth Bale, dan Cristiano Ronaldo).
Baca Juga
Hasil Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Jumat (25/10/2024): 5 Negara ASEAN Gagal Tampil di Putaran Final
4 Kejutan Menghebohkan Sepanjang Pagi Tadi: Bolivia dan Venezuela Berjaya, Timnas Indonesia dan Inggris Nyesek Bareng
Hasil Lengkap Pertandingan Tim ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025: Brunei Kebobolan 15 Gol
Advertisement
Baca Juga
Pertandingan baru berjalan 17 menit, Los Blancos berhasil membuka keunggulan. Tembakan Karim Benzema membobol gawang Valencia setelah menerima umpan Cristiano Ronaldo.
Sepanjang babak pertama, tim tamu terus melancarkan serangan ke daerah pertahanan Valencia. Namun, keasyikan menyerang, lini belakang Real Madrid justru melakukan kesalahan jelang babak pertama berakhir.
Pada menit ke-45, Pepe melanggar Andre Gomes di dalam kotak penalti. Wasit Jose Sanchez tanpa ampun menunjuk titik putih untuk keuntungan Valencia. Dani Parejo yang menjadi algojo sukses menggetarkan jala Real Madrid. Babak pertama berakhir 1-1.
Memasuki pertengahan babak kedua, Real Madrid dipaksa bermain dengan sepuluh pemain. Pada menit ke-69, Kovacic diusir wasit setelah dianggap melakukan tekel keras terhadap Joao Cancelo.
Akan tetapi, bermain dengan sepuluh pemain tak membuat serangan Real Madrid mengendur. Pada menit ke-82, Bale menceploskan bola melalui sundulan seusai memanfaatkan umpan tendangan bebas Toni Kroos.
Namun, kegembiraan Real Madrid hanya berlangsung singkat. Semenit kemudian, Valencia menyamakan kedudukan melalui Paco Alcacer. Umpan Rodrigo disambut Alcacer dengan sundulan jarak dekat yang tak mampu dihentikan kiper Keylor Navas. Hingga laga berakhir, skor bertahan 2-2.
Hasil ini membuat Real Madrid tetap berada di posisi ketiga klasemen La Liga Spanyol dengan 37 poin dari 18 pertandingan. Los Blancos tertinggal dua poin dari Barcelona dan empat poin dari Atletico Madrid yang memimpin klasemen. Adapun Valencia menduduki posisi kesepuluh dengan 23 poin.
Susunan pemain
Valencia: 24-Jaume Domenech; 19-Antonio Barragan, 23-Aymen Abdennour, 4-Aderllan Santos, 6-Lucas Orban (17-Rodrigo 80'); 21-Andre Gomes, 10-Dani Parejo (7-Alvaro Negredo 84'), 12-Danilo Barbosa; 2-Joao Cancelo, 9-Paco Alcacer, 20-Rodrigo de Paul (18-Javi Fuego 87')
Pelatih: Gary Neville
Real Madrid: 1-Keylor Navas; 23-Danilo, 3-Pepe, 4-Sergio Ramos, 12-Marcelo; 19-Luka Modric, 8-Toni Kroos, 16-Mateo Kovacic; 11-Gareth Bale, 9-Karim Benzema (18-Lucas Vazquez 67'), 7-Cristiano Ronaldo
Pelatih: Rafael Benitez
Wasit: Jose Sanchez
Sumber: Liga BBVA