Sukses


Barcelona Daftarkan 77 Pemain Baru

Bola.com, Barcelona - Barcelona mendaftarkan 77 pemain baru pada Januari 2016. Hal itu dilakukan setelah Barcelona terbebas dari sanksi yang diberikan FIFA.

Blaugrana sempat dilarang mendaftarkan pemain pada periode transfer Januari 2015 dan Juli-Agustus 2015. Dalam dua periode tersebut, Barcelona mendapat sanksi lantaran terbukti melakukan transfer ilegal terhadap beberapa pemain muda.

Kendati demikian, Barcelona tetap diperbolehkan membeli pemain. Namun, para pemain yang dibeli tidak bisa didaftarkan sebagai pemain baru hingga pergantian tahun 2015.

Setelah sanksi transfer berakhir, Barcelona bergerak cepat untuk mendaftarkan para pemain yang telah dibeli terlebih dahulu. Dua pemain, yakni Aleix Vidal dan Arda Turan, sudah terdaftar sebagai skuat utama Barcelona.

Ternyata, tidak hanya Vidal dan Turan yang berstatus pemain baru Azulgrana. Sebanyak 75 pemain lain juga mendapatkan status tersebut pada Januari ini. Kebanyakan, para pemain itu terdaftar di tim Barcelona kategori berbagai usia.

Salah satu nama yang direkrut adalah Daniel Gudjohnsen yang merupakan mantan striker Barca, Eidur Gudjohnsen. Daniel dibeli untuk memperkuat Benjamin B, tim kedua Barcelona untuk kategori U-10.

Berikut ini adalah daftar lengkap persebaran 77 pemain yang didaftarkan Barcelona:

Tim utama: 2 pemain
Barcelona B: 5 pemain
Youth A dan B : 12 pemain
Cadete A dan B: 11 pemain
Infantil A dan B: 7 pemain
Alevin A hingga D: 11 pemain
Benjamin A hingga E: 29 pemain

Sumber: Sky Sports

 

Video Populer

Foto Populer