Sukses


Florentino Perez Dianggap Jadi Biang Masalah Madrid

Bola.com, Madrid - Mantan Presiden Real Madrid, Ramon Calderon, menilai Los Blancos harus segera mengubah struktur manajemen jika tidak ingin terus mengutak-atik posisi kursi pelatih. Menurut dia, masalah Madrid saat ini adalah terlalu mengandalkan Florentino Perez. 

Pernyataan itu diungkapkan Calderon menanggapi pemecatan Rafael Benitez pada Senin (4/1/2016). Posisi pelatih asal Spanyol itu kini ditempati Zinedine Zidane yang sebelumnya menjabat sebagai pelatih Real Madrid Castilla.

Gaung pemecatan Benitez memang sudah terdengar dalam beberapa pekan terakhir saat Madrid kalah 0-4 dari Barcelona pada pertandingan El Clasico, 22 November 2015. Kekalahan tersebut pun diklaim menjadi awal rusaknya hubungan Benitez dengan sejumlah bintang Madrid.

Padahal, penampilan skuat Los Galacticos di bawah asuhan Benitez sebenarnya tak terlalu buruk. Eks pelatih Napoli dan Liverpool itu sukses mencatakan 60 persen kemenangan, dengan rincian 11 pertandingan di La Liga, 6 di Liga Champions, dan 1 di Copa del Rey.

"Masalahnya saat ini adalah tidak ada rencana. Jika Anda melihat apa yang terjadi dalam empat tahun terakhir, mereka sering memecat pelatih dari Manuel Pellegrini ke Jose Mourinho, dari Mourinho ke Carlo Ancelotti, dari Ancelotti ke Benitez dan setelah itu ke Zidane," ujar Calderon. 

"Semua pelatih yang berbeda akan memiliki rencana serta ide yang berbeda pula. Masalah utamanya, dan saya sudah memberitahu presiden hal ini beberapa kali, Real Madrid adalah klub yang memiliki anggaran sebesar 440,5 juta euro, tetapi mereka tidak punya manajer umum."

"Semua orang mengandalkan presiden, yang merupakan seorang insinyur. Dia mengerti betul bagaimana cara membangun jembatan dan terowongan, tetapi dia tidak bisa membangun tim sepak bola. Karena itulah Anda butuh seorang profesional. Anda membutuhkan seseorang untuk memberi nasihat apa yang harus dilakukan."

"Ketika melihat perubahan dari Benitez ke Zidane, Anda pasti tidak bisa berpikir apa-apa karena ini semua seperti tidak ada rencana lain. Ini adalah masalah utama Madrid dan Anda harus segera menyelesaikan masalah seperti ini," tutur Calderon yang menjadi Presiden Madrid periode 2006 hingga 2009. 

Ketika ditanya apa yang membuat Madrid memecat Benitez, Calderon mengatakan, "Menurut saya, mereka memang akan memecatnya. Dia menekan kontrak semenjak menjadi pilihan keempat presiden dan semua orang tahu gaya bermainnya tidak disukai oleh para pemain."

Sumber: Skysports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer