Sukses


Prediksi Malaga vs Barcelona: Kuasai Singgasana

Bola.com, Malaga - Barcelona akan menghadapi Malaga dalam laga pekan ke-21 La Liga Spanyol di Estadio La Rosaleda, Sabtu (23/1/2016) malam WIB. Jika berhasil meraih poin penuh dalam duel ini, Barca berpeluang kembali menguasai puncak klasemen sementara La Liga.

Baca Juga

Barcelona saat ini berada di peringkat dua klasemen dengan mendulang 45 poin hasil dari 19 pertandingan. Mereka tertinggal dua poin dari Atletico Madrid yang berada di posisi teratas, namun sudah menjalani 20 laga.

Menghadapi Malaga, skuat asuhan Luis Enrique tersebut berkesempatan mendulang tiga poin penuh, sekaligus menggusur Atletico dari puncak klasemen sementara La Liga. Sebab, Los Rojiblancos akan menghadapi laga berat kontra Sevilla di Estadio Vicente Calderon, Minggu (24/1/2016) malam WIB.

Selain itu, kans El Barca meraih kemenangan kontra Malaga terbilang besar. Dari 20 pertemuan terakhir kontra Malaga, Los Cules memetik 17 kemenangan, dua hasil imbang, dan hanya sekali kalah.

Dari 14 lawatan terakhir ke La Rosaleda di liga, Barcelona juga sukses meraih delapan kemenangan, lima hasil imbang, serta sekali kalah. Satu-satunya kekalahan tersebut terjadi pada 3 Desember 2003, di mana El Barca menyerah dengan skor 1-5.

Barcelona saat ini juga tengah dalam kepercayaan diri tinggi setelah tak terkalahkan dalam 23 laga terakhir di seluruh ajang kompetisi, termasuk menyapu bersih kemenangan dalam lima laga sebelumnya.

"Malaga selalu merepotkan kami. Ini adalah laga yang penting bagi kami untuk tetap berada di atas dan kami harus menghadapi pertandingan ini dengan sangat serius, " ucap pelatih Barca, Luis Enrique, di situs resmi klub.

Sementara itu, Malaga tidak dalam kondisi baik karena hanya gagal mendulang poin penuh dalam dua laga terakhir. Malaga bermain imbang 1-1 kontra Las Palmas dan menyerah 1-2 dari Sevilla. Hasil itu membuat Malaga tetap berada di posisi 12 klasemen sementara La Liga dengan 24 poin.

"Menghadapi klub terbaik adalah tantangan, yang memberikan motivasi, jadi kami fokus pada apa yang perlu dilakukan untuk melakukan dengan baik. Kami tidak berada di bawah ilusi jika laga ini akan mudah, hanya karena kami pernah melakukannya," kata pelatih Malaga, Javi Garcia, di situs resmi klub.

Menghadapi pertandingan ini, Malaga tidak diperkuat Flavio Ferreira dan Juan Carlos yang dibekap cedera, dan Arthur Boka yang menjalani hukuman kartu merah. Di sisi lain, Barcelona sudah bisa kembali diperkuat Lionel Messi yang sebelumnya mengalami memar pada kaki kanannya.

Akan tetapi, Neymar, Rafinha, Jordi Alba, dan Jeremy Mathieu tak bisa memperkuat Barcelona karena cedera, sedangkan Gerard Pique harus absen karena sanksi akumulasi kartu.

Prakiraan Susunan Pemain:
Malaga (4-4-2): Carlos Kameni; Roberto Rosales, Weligton, Raul Albentosa, Miguel Torres; Juanpi, Recio, Ignacio Camacho, Gonzalo Castro; Charles, Duje Cop.

Barcelona (4-3-3): Claudio Bravo; Dani Alves, Javier Mascherano, Thomas Vermaelen, Sergi Roberto; Arda Turan, Sergio Busquets, Ivan Rakitic; Lionel Messi, Luis Suarez, Andres Iniesta.

Head to head:
30/08/15 Barcelona 1 - 0 Malaga (La Liga Spanyol)
21/02/15 Barcelona 0 - 1 Malaga (La Liga Spanyol)
25/09/14 Malaga 0 - 0 Barcelona (La Liga Spanyol)
27/01/14 Barcelona 3 - 0 Malaga (La Liga Spanyol)
26/08/13 Malaga 0 - 1 Barcelona (La Liga Spanyol)

Lima pertandingan terakhir Malaga:
21/12/15 Malaga 1 - 0 Atletico Madrid (La Liga Spanyol)
30/12/15 Levante 0 - 1 Malaga (La Liga Spanyol)
03/01/16 Malaga 2 - 0 Celta Vigo (La Liga Spanyol)
11/01/16 Las Palmas 1 - 1 Malaga (La Liga Spanyol)
16/01/16 Sevilla 2 - 1 Malaga (La Liga Spanyol)

Lima pertandingan terakhir Barcelona:
07/01/16 Barcelona 4 - 1 Espanyol (Copa del Rey)
09/01/16 Barcelona 4 - 0 Granada (La Liga Spanyol)
14/01/16 Espanyol 0 - 2 Barcelona (Copa del Rey)
18/01/16 Barcelona 6 - 0 Athletic Bilbao (La Liga Spanyol)
21/01/16 Athletic Bilbao 1 - 2 Barcelona (Copa del Rey)

Persentase menang: Malaga 40 - 60 Barcelona

Sumber: Berbagai Sumber

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer