Sukses


Torres Tuntut Kepastian Masa Depan di Atletico Madrid

Bola.com, Madrid - Agen Fernando Torres, Jose Antonio Martin, mendesak Atletico Madrid untuk segera memutuskan masa depan kliennya. Hal itu dilakukan karena banyak klub sudah menyatakan minat pada Torres.

Fernando Torres saat ini masih berada dalam status pemain pinjaman di Atletico Madrid hingga 30 Juni 2016. Saat diboyong dari AC Milan pada Januari 2015, Atletico memasukkan klausul pembelian secara permanen pada akhir musim ini.

Namun, Atletico baru saja mendapatkan sanksi untuk mendaftarkan pemain pada dua periode bursa transfer. Hal itu terjadi setelah Los Rojiblancos terbukti melanggar aturan FIFA soal perekrutan pemain non Spanyol yang masih berusia di bawah 18 tahun.

Adanya sanksi tersebut membuat bursa transfer musim dingin sekarang menjadi kesempatan bagi Atletico memboyong pemain anyar. Atletico juga didesak untuk mempermanenkan kontrak Torres.

"Fernando Torres dan Diego Simeone harus duduk bersama dan mendiskusikan hal ini. Semuanya tentu tergantung dari apa yang diinginkan klub terhadap Torres," kata Jose Antonio Martin.

"Keduanya merupakan teman akrab. Simeone harus menentukan apakah Torres masih masuk dalam rencananya atau tidak. Satu hal yang pasti, suporter pasti menginginkan Torres tetap bermain di Atletico," ucap Martin.

Fernando Torres musim ini memang tampil di luar dari ekspektasi. Pemain berusia 31 tahun itu baru mencetak dua gol dalam 16 laga La Liga bersama Atletico Madrid.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer