Sukses


Ronaldo 2 Gol, Real Madrid Gilas Athletic Bilbao

Bola.com, Madrid - Real Madrid menang 4-2 atas Athletic Bilbao dalam laga pekan ke-24 La Liga Spanyol yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Sabtu (13/2/2016) malam WIB. Megabintang Madrid, Cristiano Ronaldo mencetak dua gol pada menit ke-3 dan 87.

Selain itu, dua gol El Real lainnya disarangkan James Rodriguez menit ke-37 dan Toni Kroos menit ke-45, sedangkan sepasang gol Bilbao tercipta atas nama Javier Eraso menit ke-10 serta Gorka Elustondo menit ke-90.

Berkat kemenangan ini, Real Madrid naik ke posisi dua klasemen sementara La Liga dengan mendulang 53 poin. Akan tetapi, mereka bakal kembali turun ke posisi tiga andai Atletico Madrid mampu mengalahkan Eibar, Senin (15/2/2016) dini hari WIB. Sedangkan Bilbao menempati posisi enam dengan nilai 35.

Tampil di hadapan pendukung sendiri, El Real bermain penuh percaya diri. Laga baru berjalan tiga menit, Ronaldo membawa Madrid memimpin. Bola hasil sepakan kaki kanan CR7 usai memanfaatkan umpan dari Karim Benzema melesat mulus masuk ke dalam gawang Athletic Bilbao.

Namun, pada menit ke-10 Bilbao mampu menyamakan kedudukan. Memanfaatkan kesalahan Raphael Varane dalam melakukan back pass, bola berhasil direbut Javier Eraso. Dengan tenang, Eraso menceploskan bola ke dalam gawang dengan tendangan kaki kanan.

Masuk menit ke-37, Real Madrid berhasil menggandakan keunggulan berkat aksi James Rodriguez. Bola hasil tendangan terukur James dari luar kotak penalti gagal dihentikan kiper Bilbao, Gorka Iraizoz.

Los Blancos kian menjauh pada menit ke-45. Umpan matang Cristiano Ronaldo dari dalam kotak penalti, mampu dikonversikan Toni Kroos menjadi gol dengan tendangan kaki kanan. Hingga turun minum, skor 3-1 untuk keunggulan Madrid tetap bertahan.

Pada paruh kedua, Real Madrid sama sekali tak menurunkan tempo serangan. Akan tetapi, rapatnya barisan belakang Bilbao membuat serangan anak asuh Zinedine Zidane itu gagal membuahkan hasil.

Madrid harus bermain dengan 10 orang setelah Raphael Varane menerima kartu kuning kedua. Bek asal Prancis itu terpaksa diusir keluar lapangan setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Aritz Aduriz pada menit ke-83.

Meski bermain dengan 10 orang, El Real mampu memperbesar keunggulan menjadi 4-1 pada menit ke-87. Umpan lambung Lucas Vazquez diterima dengan baik oleh Ronaldo. Dengan tenang, kapten timnas Portugal itu menjaringkan bola ke dalam gawang Los Leones dengan tendangan kaki kanan.

Masuk menit ke-90, Athletic Bilbao memperkecil ketertinggalan. Bola hasil sundulan Gorka Elustondo yang memanfaatkan assist dari Oscar de Marcos gagal dihalau kiper Madrid, Keylor Navas. Sampai laga usai skor 4-2 untuk kemenangan Madrid tetap bertahan.

Berdasarkan statistik di situs resmi La Liga, Real Madrid mencatatkan 60 persen penguasaan bola dan melepaskan sembilan tembakan akurat dari 19 kesempatan. Sementara itu, Athletic Bilbao memperoleh tiga peluang bagus dari 11 tembakan.

Susunan pemain:
Real Madrid: 1-Keylor Navas; 2-Raphael Varane, 4-Sergio Ramos, 15-Daniel Carvajal, 23-Danilo (6-Nacho 68'); 8-Toni Kroos, 16-Mateo Kovacic (22-Isco 72'), 19-Luka Modric; 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema, 10-James Rodriguez (18-Lucas 80').
Pelatih: Zinedine Zidane (Prancis)

Athletic Bilbao: 1-Gorka Iraizoz; 4-Aymeric Laporte, 16-Xabier Etxeitia, 24-Mikel Balenziaga, 30-Inigo Lekue (19-Iker Muniain 69'); 5-Javier Eraso, 7-Benat, 8-Ander Iturraspe (3-Gorka Elustondo 62'), 10-Oscar de Marcos, 25-Sabin Merino (21-Borja Viguera 80'); 20-Aritz Aduriz.
Pelatih: Ernesto Valverde (Spanyol)

Wasit: Alfonso Alvarez

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer