Bola.com, Barcelona - Bek Barcelona, Jordi Alba, mengaku terkejut melihat gol keempat Barcelona yang dicetak Luis Suarez ke gawang Celta Vigo pada laga La Liga di Camp Nou, Barcelona, Senin (15/2/2016) dini hari WIB.
Saat unggul 3-1, Barcelona mendapatkan hadiah penalti menyusul pelanggaran Jonny terhadap Messi. Messi bersiap menjadi algojo dan berkesempatan mencetak gol ke-300 pada ajang La Liga.
Advertisement
Baca Juga
Akan tetapi, alih-alih melepaskan tembakan penalti, Messi justru memberikan umpan kepada Suarez yang berlari dari belakang. Dengan mudah, Suarez mengecoh kiper Sergio Alvarez untuk mengubah skor menjadi 4-1 sekaligus menggenapkan golnya menjadi tiga kali dalam laga tersebut.
"Saya tidak tahu apa yang Messi lakukan. Bukan hal biasa melihat penalti seperti itu. Namun, Messi selalu memiliki sesuatu yang baru," kata Alba seusai pertandingan kepada AS.
"Penalti itu sangat sempurna. Saya juga tidak tahu apakah Messi dan Suarez telah membicarakan soal penalti tersebut sebelumnya. Namun, mereka memang pemain yang inovatif," lanjut Alba.
Dalam laga tersebut, Barcelona menang 6-1 atas Celta Vigo. Gol-gol El Barca dicetak Messi (28'), Suarez (59', 75', 81'), Ivan Rakitic (84'), dan Neymar (90+1'). Adapun gol hiburan Celta Vigo dilesakkan John Guidetti melalui titik putih (39').
Hasil ini membawa Barcelona aman di puncak klasemen dengan 57 poin dari 23 pertandingan. Barcelona unggul tiga poin dari Atletico Madrid serta empat poin dari Real Madrid yang berada tepat di bawahnya.
Sumber: Football Espana