Bola.com, Gijon - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, tak khawatir dengan catatan buruk timnya soal eksekusi penalti. Sepanjang musim ini, Barcelona tercatat gagal menuntaskan enam dari 12 kesempatan tendangan penalti di berbagai ajang.
Luis Suarez menjadi pemain teranyar yang gagal menjalankan tugasnya itu. Meski Barcelona menang 3-1 atas Sporting Gijon, Kamis (18/2/2016) dini hari WIB, Suarez gagal sebagai eksekutor penalti pada menit ke-62.
Baca Juga
Advertisement
Baca Juga
Catatan buruk itu hanya selisih satu dari yang dialami Barcelona pada musim 1976-1977. Meski demikian, Enrique tak risau dengan tingkat akurasi tendangan penalti timnya terbilang rendah.
"Kami ingin meningkatkan aspek ini, tetapi pemain yang gagal menuntaskannya yang harus menyelesaikan masalah itu. Saya tak punya kerisauan. Kami punya tiga spesialis penendang penalti. Suarez membuat kami nyaman dan setelah penalti itu, dia menebus kesalahannya," ucap Enrique seperti dikutip situs resmi Barcelona.
Pada laga ini, Lionel Messi berhasil mencetak dua gol dalam kurun waktu enam menit. Gol pertama datang pada menit ke-25 dan kemudian menit ke-31. Torehan Messi kian manis karena dua gol itu menggenapkan jumlah golnya menjadi 301 pada ajang La Liga.
"Bisa mengandalkan Messi adalah sebuah kehormatan. Kami melewati tim yang tahu caranya bertahan baik. Barcelona mendominasi tim yang rapat pertahanannya dan bisa melancarkan serangan balik," lanjut Enrique.
Partai ini juga bermakna lebih bagi Enrique. Pelatih Spanyol itu pernah membela Sporting Gijon pada 1989-1991. Saat itu, dia mengemas 14 gol dari 36 pertandingan. Pada musim 1991-1992, Enrique pindah ke Real Madrid, kemudian melanjutkan karier di Barcelona.
"Saya tak merasa sangat emosional karena sering datang ke sini. Saya bertemu dengan teman-teman lama dan itu pengalaman yang menyenangkan," kata mantan pelatih AS Roma tersebut.
Sumber: Situs Resmi Barcelona