Sukses


Madrid Tundukkan Sevilla, Zidane Bidik Barcelona

Bola.com, Madrid - Real Madrid meraih kemenangan telak 4-0 saat menjamu Sevilla di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (20/3/2016). Kemenangan ini membuat pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, optimistis menatap partai El Clasico melawan Barcelona (2/4/2016).

Trio BBC (Gareth Bale, Karim Benzema, dan Cristiano Ronaldo) masing-masing mencetak gol pada pertandingan ini. Benzema membawa Madrid unggul 1-0 pada babak pertama melalui golnya pada menit keenam.

Kemudian, Cristiano Ronaldo menggandakan keunggulan Madrid menjadi 2-0 pada menit ke-64. Dua menit berselang, Bale menciptakan gol bagi Los Blancos. Pesta gol El Merengues ditutup oleh gol Jese Rodriguez empat menit menjelang laga usai.

"Saya amat senang dengan kemenangan ini. Kami menjalani latihan terbaik. Kemenangan ini merupakan buah kerja keras dari para pemain. Ini merupakan pertandingan terbaik yang pernah kami mainkan sejak saya berada di sini," ungkap Zidane.

"Setiap laga berbeda. Saya percaya penuh kepada para pemain. Semuanya berperan penting. Kami bisa mencapai banyak hal jika bermain seperti ini. Para pemain juga menyadarinya," Zidane menambahkan.

Pekan depan, kompetisi di Eropa diliburkan karena jeda internasional. Setelahnya, Real Madrid bertandang ke markas Barcelona, Stadion Camp Nou. Ini menandai partai El Clasico edisi ke-265.

Sejauh ini, Madrid 96 kali meraih kemenangan. Sementara itu, Barca memetik 110 kemenangan. 58 partai tersisa berakhir imbang. Teranyar, Barca mengandaskan perlawanan Los Blancos 4-0 di Santiago Bernabeu (21/11/2015).

"Partai El Clasico selalu saja spesial. Kami harus terus berkembang dan amat penting menjalani laga nanti dengan modal kemenangan. Kami siap. Partai nanti akan menarik," Zinedine Zidane mengakhiri pembicaraan.

Sumber: Football-Espana

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer