Sukses


Zidane Akui Barcelona Layak Rengkuh Trofi La Liga

Bola.com, La Coruna - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, merasa kecewa timnya gagal menjuarai La Liga Spanyol musim ini. Meski begitu, Zidane tak menampik jika Barcelona memang layak merengkuh trofi liga.

Menghadapi Deportivo La Coruna di Estadio Municipal de Riazor, Sabtu (14/5/2016) malam WIB, Madrid butuh kemenangan untuk bisa menjuarai La Liga musim ini. El Real berada di peringkat kedua dengan nilai 87, tertinggal satu poin dari Barca yang berada di puncak klasemen.

Real Madrid pun berhasil memetik hasil positif dengan membungkam Deportivo dua gol tanpa balas. Sepasang gol Los Blancos disarangkan Cristiano Ronaldo pada menit ke-7 dan 25'.

Akan tetapi, ambisi Madrid meraih gelar juara La Liga musim ini urung terlaksana. Pada saat yang bersamaan, Barcelona berhasil membungkam Granada tiga gol tanpa balas. Tiga gol Barca dicetak Luis Suarez menit ke-22, 38', dan 86'.

Skuat Si Putih pun tetap berada di peringkat kedua dengan mengoleksi 90 poin. Mereka tertinggal satu poin dari Blaugrana yang akhirnya sukses merengkuh titel La Liga yang ke-24, atau yang keenam dalam delapan musim terakhir.

"Kami semua sedikit kecewa, tetapi pada akhirnya, dan setelah 38 pertandingan, Anda harus mengatakan Barcelona berada di puncak dan kami tidak bisa mengubah itu. Barca memang pantas meraih gelar juara La Liga," ujar Zidane.

"Saya benar-benar bangga dengan semua pemain saya dan orang-orang yang bekerja dengan tim," kata pelatih asal Perancis tersebut.

Kini, harapan terakhir Real Madrid meraih gelar juara pada musim ini hanya di ajang Liga Champions. Madrid bakal mengukir undecima atau trofi ke-11 di Liga Champions, andai mampu mengalahkan Atletico Madrid pada laga final yang dihelat di San Siro, 28 Mei 2016.

Sumber: Sport.es

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer