Sukses


Zidane Ingin Isco Tetap di Real Madrid

Bola.com, Madrid - Karier Isco bersama Real Madrid masih menjadi tanda tanya besar. Meski begitu, pelatih Madrid, Zinedine Zidane, dikabarkan AS masih membutuhkan tenaga Isco.

Pemain yang dibeli El Real dari Malaga seharga 30 juta euro (Rp 446 miliar) pada 2013 tak selalu menjadi pilihan utama. Kedatangan Zidane pada 4 Januari 2016, justru membuatnya lebih sering berada di bangku cadangan. Tercatat, Isco hanya 21 kali tampil sebagai starter pada musim 2015-2016.

Jarang mendapatkan kesempatan untuk tampil membuat Isco disebut-sebut ingin angkat kaki dari Santiago Bernabeu. Juventus menjadi salah satu klub yang tertarik mendapatkan pemain asal Spanyol itu. Bahkan, Juve bersedia menebusnya dari Real Madrid dengan harga 30 juta euro (Rp 439 miliar).

Namun, Zidane tak berniat melepaskan Isco pada bursa transfer awal musim depan. Pelatih asal Prancis itu mengindikasikan jika dirinya masih percaya pada Isco dan akan memberikan kontribusi buat Los Blancos.

Sebelumnya, Isco sempat menutup peluang untuk hengkang dari Real Madrid. Pemain asal Spanyol itu mengaku akan menghormati kontraknya bersama El Real yang usai pada 30 Juni 2018.

"Bergabung dengan Juventus? Saya masih bahagia di Real Madrid. Saya ingin mempertahankan kontrak yang masih tersisa dua tahun ini," ujar Isco pada April 2016.

Sumber: AS

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer