Sukses


Barcelona Resmi Tambah Durasi Kerja Neymar

Bola.com, Barcelona - Barcelona akhirnya resmi memperpanjang durasi kerja Neymar. Di kontrak barunya tersebut, penyerang timnas Brasil itu akan membela Los Cules hingga 30 Juni 2021.

Neymar sempat menunda pembahasan kontraknya yang usai pada 30 Juni 2018. Sejumlah media Spanyol menyebut jika pemain 24 tahun tersebut menolak untuk memperbarui kontrak karena mendapatkan tawaran menggiurkan dari klub-klub besar Eropa.

Dua klub yang serius menginginkan tanda tangan mantan pemain Santos tersebut adalah Manchester United dan Paris Saint-Germain. MU siap membayar Neymar 13,5 juta poundsterling (Rp 250 miliar) per tahun. Sementara itu, PSG bakal menggaji si pemain dengan bayaran 14,5 juta poundsterling (Rp 268 miliar) per tahun.

Pada akhirnya, Neymar memutuskan untuk memperpanjang durasi kerjanya bersama Barcelona hingga lima musim ke depan. Klausul pelepasan Neymar pun dipastikan naik.

Pada musim pertama sebesar 200 juta euro (Rp 2,9 triliun), musim kedua dengan 222 juta euro (Rp 3,2 trilun), dan musim ketiga yang menembus angka 250 juta euro (Rp 3,6 trilun).

"Barcelona dan Neymar sepakat untuk memperpanjang kontraknya dan akan membuatnya tetap berada di klub hingga lima musim ke depan, sampai 30 Juni 2021," bunyi pernyataan resmi Barcelona.

Sejak berseragam Barcelona pada 24 Mei 2013, Neymar mampu menjadi salah satu sosok penting di lini depan. Dia berhasil mencetak 85 gol dari 141 pertandingan di seluruh ajang kompetisi. Neymar juga turut membawa Los Cules merengkuh delapan trofi juara, termasuk dua gelar La Liga dan satu Liga Champions.

Sumber: FC Barcelona

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer