Sukses


Enrique Komentari Rencana Bravo Gabung ke Manchester City

Bola.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, buka suara terkait kabar transfer Claudio Bravo ke Manchester City. Bagi Enrique, kepergian kiper asal Cile tersebut hanyalah rumor belaka. 

Claudio Bravo santer disebut bakal pergi dari Barca dan melanjutkan kariernya bersama Man City. The Citizen berani menggelontorkan dana hingga 25 juta euro atau senilai Rp 365 miliar untuk kiper yang kini telah berusia 33 tahun tersebut.

Bravo pun dikabarkan bersedia gabung ke Manchester City pada bursa transfer awal musim ini. Bahkan mantan kiper Real Sociedad itu secara terbuka mengaku bakal meninggalkan Camp Nou kepada rekan-rekannya di Blaugrana.

Keinginan Claudio Bravo untuk pergi dari Barcelona tak lepas dari minimnya kesempatan bermain. Sejak berseragam El Barca, dia hanya tampil di ajang La Liga Spanyol, sedangkan di Liga Champions dan Copa del Rey, Marc-Andre ter Stegen menempati pos di bawah mistar gawang.

"Saya lebih fokus pada pertandingan final Piala Super Spanyol, bukan rumor. Saya lebih suka memiliki tiga kiper, tetapi Anda juga harus melihat apa yang kami miliki dalam skuat," jelas Enrique.

"Semua kiper ingin menjadi starter, meskipun tidak ada yang datang ke saya untuk langsung mengatakan hal tersebut, itu mengapa rumor hanyalah bola salju. Tidak ada pemain sepak bola yang senang dengan menit bermain, mereka selalu ingin lebih, hal sama terjadi pada striker, gelandang, bek, atau kiper," paparnya.

Andai jadi gabung ke Manchester City, Claudio Bravo bakal menjadi kiper nomor satu. Sebab, City kemungkinan besar bakal melepas Joe Hart pada bursa transfer awal musim ini. 

Sumber: Marca

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer