Bola.com, Barcelona - Barcelona dipaksa menyerah 1-2 atas klub promosi, Deportivo Alaves, pada laga pekan ketiga La Liga 2016-2017, Sabtu atau Minggu (11/9/2016) dini hari WIB.
Kekalahan tersebut membuat klub asal Catalan turun ke posisi keempat klasemen dengan koleksi enam poin. Sedangkan Alaves naik ke urutan ketujuh klasemen dengan raihan lima angka.
Advertisement
Baca Juga
Berstatus sebagai tim tamu, Alaves berhasil menebar ancaman lebih dahulu ke gawang Barcelona pada menit ke-14. Namun, tendangan Ibai Gomez berhasil dijinakkan oleh Jasper Cillessen.
Empat menit kemudian, Barcelona baru mendapatkan peluang melalui Ivan Rakitic. Menerima operan Neymar, sepakan kaki kiri Rakitic masih melebar tipis dari gawang Alaves.
Pada menit ke-33, giliran Aleix Vidal yang mendapatkan peluang mencetak gol. Akan tetapi, bola hasil sepakan kaki kanannya masih bisa ditangkap oleh kiper Alaves, Fernando Pacheco.
Keasyikan menyerang, publik tuan rumah justru dikejutkan oleh gol Deyverson pada menit ke-39. Memanfaatkan umpan silang kiko Femenia, Deyverson kemudian melepaskan sepakan kaki kiri yang merobek sudut kanan gawang Cillessen.
Pada menit ke-45, Barcelona nyaris mencetak gol penyama melalui Rakitic. Namun, tendangan kaki kiri pemain asal Kroasia itu masih melebar.
Memasuki paruh kedua laga, Barcelona akhirnya mencetak gol melalui Jeremy Mathieu pada menit ke-46. Memanfaatkan tendangan penjuru kreasi Neymar, pemain asal Prancis itu kemudian menanduk bola yang bersarang pojok kiri gawang Alaves.
Setelah gol itu, Los Cules semakin agresif dengan memasukkan Lionel Messi dan Luis Suarez. Messi hampir mengubah skor pada menit ke-63 andai bola sepakan kaki kirinya tak terlalu tinggi dari sasaran.
Satu menit berselang, publik tuan rumah kembali terhentak setelah Ibai Gomez mencetak gol untuk Alaves. Bola sepakan kaki kiri Gomez tak mampu dihadang oleh Cillessen sehingga merobek sudut kanan bawah gawang Barcelona.
Memasuki menit ke-73, Messi kembali menyia-nyiakan peluang mencetak gol penyeimbang. Melalui situasi tendangan bebas, Messi melepaskan sepakan kaki kiri yang masih melayang di atas mistar gawang Alaves.
Begitu juga dengan peluang Andres Iniesta pada menit ke-85. Tendangan kaki kanannya dari luar kotak penalti masih melebar dari sasaran.
Pada menit ke-90+3, Lucas Digne hampir mencetak gol penyama. Namun, tendangan pemain asal Prancis itu belum menemui sasaran dari gawang Alaves. Hingga laga usai, tak ada lagi gol tambahan.
Statistik mencatat, sepanjang laga Barcelona tampil mendominasi dengan memiliki 74 persen penguasaan bola. Barcelona juga melepaskan 18 tembakan yang dua di antaranya tepat sasaran. Sedangkan dari 26 persen penguasaan bola, Alaves lebih atraktif dengan melepaskan sembilan peluang yang empat di antaranya akurat.
Susunan pemain
Barcelona: 13-Jasper Cillessen, 23-Aleix Vidal, 19-Lucas Digne, 24-Jeremy Mathieu, 14-Javier Mascherano, 5-Sergio Busquets, 6-Denis Suarez (10-Lionel Messi 60'), 4-Ivan Rakitic, 7-Arda Turan (8-Andres Iniesta 64'), 11-Neymar, 17-Paco Alcacer (9-Luis Suarez 66')
Pelatih: Luis Enrique (Spanyol)
Alaves: 1-Fernando Pacheco, 4-Alexis, 15-Theo Hernández, 5-Víctor, 3-Raul, 21-Kiko (22-Carlos Vigaray 74'), 6-Marcos Llorente, 11-Ibai Gomez (8-Roberto Camarasa 79'), 16-Dani Torres, 17-Edgar (14-Cristian Espinoza 70'), 20-Deyverson
Pelatih: Mauricio Pellegrino (Argentina)
Wasit: Mario Melero (Spanyol)