Bola.com, Dortmund - Real Madrid mendapatkan kabar baik terkait Pierre Emerick Aubameyang. Direktur Umum Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke menyebut pihaknya akan membuka jalan negosiasi dengan kubu Los Blancos terkait proses kepindahan sang striker.
Situs AS.com, Senin (17/10/2016) merilis komentar Watzke terkait Aubameyang. "Jika Real Madrid menghubungi kami, proses negosiasi bisa saja terjadi. Tapi bukan berarti transfer akan terealisasi," tegasnya.
Advertisement
Baca Juga
Kubu Borussia Dortmund mengakui berharap Aubameyang bisa tinggal lebih lama lagi. Pada musim lalu, sang penyerang mencetak 25 gol dalam 31 pertandingan di ajang Bundesliga. Sedangkan sepanjang musim ini, pesepak bola berusia 27 tahun tersebut sudah mengemas 8 gol dan 2 assist dalam 10 penampilan di semua kompetisi.
Penampilan Impresifnya bersama Dortmund membuat El Real kepincut. Meski demikian, Madrid belum melakukan tawaran resmi terhadap Dortmund untuk meminang Auba. Pada bursa transfer musim panas lalu Los Blancos hanya mendatangkan satu striker yakni Alvaro Morata ke Santiago Bernabeu.
Aubameyang sebelumnya menyatakan dirinya berminat untuk segara berkostum Real Madrid. Secara tak langsung pernyataan tersebut membuat peluang Los Blancos dalam mendatangkan pria berpostur 187 cm tersebut semakin besar.
"Real Madrid selalu memiliki tempat di hati saya. Saya berjanji kepada kakek suatu hari akan bermain untuk mereka. Saya sangat berharap itu akan segera terjadi dalam waktu dekat," kata Aubameyang.
Keinginan Real Madrid untuk merekrut Aubameyang mendapat satu ganjalan. Hal ini terkait sanksi FIFA yang akan segera diberlakukan kepada Les Merengues.
Apabila hal tersebut terjadi, Real Madrid tak dapat melakukan kegiatan transfer pemain hingga Januari 2018. Sanksi tersebut berpengaruh dalam kegiatan jual beli pemain yang dilakukan kubu Santiago Bernabeu dalam dua periode transfer mendatang.
Selain itu Real Madrid juga tak sendirian mengincar tanda tangan pemain kelahiran Prancis tersebut. Manchester City disebut-sebut sebagai klub yang juga berpeluang mendatangkan Aubameyang.
Sumber: AS.com