Sukses


Takluk dari Espanyol, Barcelona Gagal Jadi Raja Catalunya

Bola.com, Tarragona - Barcelona gagal meraih trofi Piala Super Catalunya usai takluk dari Espanyol dengan skor 0-1, di Estadio Nou Tarragona, Selasa (25/10/2016) atau Rabu (26/10/2016) dini hari WIB. Bomber Felipe Caicedo menjadi pahlawan kemenangan Espanyol setelah mencetak gol pada menit ke-10.

Gol tersebut berawal dari serangan balik Espanyol. Umpan terobosan Jose Antonio Reyes berhasil membela pertahanan Barcelona. Felipe Caicedo berhasil mendahului reaksi Jeremy Mathieu, sehingga langsung berhadapan dengan Jordi Masip. Tanpa kesulitan, sontekan kaki kanan Caicedo berhasil merobek jala Barcelona.

Pada pertandingan tersebut, Pelatih Barcelona, Luis Enrique Martinez, melakukan banyak uji coba pemain. Ia tak menurunkan trio Lionel Messi, Neymar dan Luis Suarez.

Enrique menurunkan Paco Alcacer, Denis Suarez dan Arda Turan, sebagai kreator lini depan. Pemain lain yang berasal dari tim utama adalah kiper Jordi Masip dan Andre Gomes. Selebihnya, Enrique menggunakan pemain Barca B, seperti Marlon, Carles Alena, Álex Carbonell, Nili Perdomo dan Moisés Delgado.

Selain itu, pemain cadangan yang masuk pada babak kedua, juga berasal dari tim Barca B. Para pemain muda tersebut antara lain Alfaro, Mujica, Sarsanedas, Palencia dan Jose Martínez.

Kubu Espanyol menurunkan sebagian besar pemain inti mereka. Pelatih Quique Sánchez Flores memainkan kiper Roberto, bek Martin Demichelis, Duarte, Victor. Álvarez dan Salva. Lalu ada gelandang serang Reyes, Jurado, Diego Reyes dan bomber Felipe Caicedo.

Turun dengan mayoritas pemain Barca B, tak membuat Barcelona bermain defensif. Mereka mendapatkan peluang pertama pada menit ke-4. Umpan silang Denis Suarez berhasil menempatkan si kulit bundar di depan gawang Espanyol yang kosong. Namun sayang, tak ada pemain Barcelona yang menyambut bola tersebut.

Espanyol menggunakan pola serangan balik. Pada menit ke-10, strategi tersebut terbukti efektif. Caicedo sukses menundukkan Jordi Masip, sekaligus membuat gol pembuka bagi Espanyol.

Asik menyerang, Barcelona nyaris kebobolan pada menit ke-25. Duo Caicedo dan Reyes kembali mengirim ancaman. Sayang, mereka gagal memanfaatkan peluang emas, karena terlambat mengeksekusi.

Pada babak pertama, Barcelona konsisten menguasai pertandingan namun gagal menyeimbangkan skor. Peluang Denis Suarez dan Andre Gomes berhasil ditepis kiper Espanyol, Roberto, pada lima menit terakhir menuju babak pertama.

Usai rehat, Barcelona bermain seperti biasa, dominan dalam penguasan bola. Peluang emas datang pada 10 menit sebelum bubaran. Denis Suarez mendapat umpan silang yang tepat mengarah pada dirinya. Sayang, tembakan first time eks Villarreal tersebut gagal menaklukkan Roberto.

Susunan Pemain:
Barcelona: Masip, Marlon, Denis Suárez, Arda (Alfaro, 71’), Carles Aleñà (Mujica, 81’), Álex Carbonell (Sarsanedas, 76’), Alcácer, Nili Perdomo, André Gomes, Moisés Delgado (Palencia, 71’), Mathieu (José Martínez, 53’).
Pelatih: Luis Enrique

Espanyol: Roberto, Demichelis, R. Duarte, V. Álvarez, Salva S., Reyes (Víctor Sánchez, 68’), F. Caicedo (Gerard 63’), Jurado, D. Reyes, Roca (Javi Fuego, 78’), Melendo (Aarón, 83’)
Pelatih: Quique Sanchez Flores

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer