Sukses


Hadapi Atletico, Real Madrid Kembali Diperkuat Trio BBC

Bola.com, Madrid - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengumumkan 23 pemain yang dibawa untuk menghadapi Atletico Madrid pada laga pekan ke-31 La Liga, di Santiago Bernabeu, Sabtu (8/4/2017). Madrid pun akan kembali diperkuat Trio BBC (Karim Benzema, Gareth Bale, Cristiano Ronaldo). 

 

Zidane mengistirahatkan sejumlah pemain inti ketika Real Madrid menang 4-2 atas Leganes, 5 April 2017. Upaya tersebut demi menjaga kondisi fisik para pemain di tengah jadwal padat pada April.

Menghadapi Atletico Madrid, Zidane kembali memasukkan nama Ronaldo dan Bale dalam daftar pemain. Kembalinya dua nama tersebut mengindikasikan Ronaldo, Bale, serta Benzema akan tampil sejak awal pertandingan.

"Rencana bagi Trio BBC adalah bermain hingga akhir musim dalam kondisi fisik terbaik. Ketika Bale atau Ronaldo tidak bermain, itu karena kami tahu kami memiliki banyak pertandingan dan juga karena saya tahu apa yang bisa pemain lain lakukan untuk tim," ujar pelatih Madrid, Zinedine Zidane.

Di sektor tengah, Zidane berpotensi menurunkan Toni Kroos, Luka Modric, dan Casemiro. Sementara itu di lini belakang, Sergio Ramos kemungkinan berduet bersama Nacho atau Pepe untuk mengawal jantung pertahanan.

Marcelo dan Dani Carvajal dalam kondisi terbaik untuk diturunkan sebagai bek sayap, sedangkan Keylor Navas kembali menghuni pos di bawah mistar gawang.

Atletico Madrid merupakan satu di antara partai berat yang dihadapi Real Madrid selama periode April. Pada pertemuan pertama, Los Blancos sukses mencuri tiga poin dengan kemenangan 3-0 di kandang Los Rojiblancos, Estadio Vicente Calderon pada 20 November 2016.

Berikut ini adalah skuat Real Madrid untuk menghadapi Atletico Madrid:

Kiper: Keylor Navas, Kiko Casilla, Ruben Yanez

Bek: Dani Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Nacho Fernandez, Marcelo, Fabio Coentrao, Danilo

Gelandang: Toni Kroos, James Rodriguez, Casemiro, Mateo Kovacic, Luka Modric, Marco Asensio, Isco

Penyerang: Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, Gareth Bale, Lucas Vazquez, Mariano Diaz, Alvaro Morata

Sumber: Real Madrid

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer