Sukses


Bola.com dan Head and Shoulders Gelar Nobar Seru El Clasico 2017

Bola.com, Jakarta - Bola.com dan Head and Shoulders mempersembahkan nonton bareng pertandingan El Clasico antara Real Madrid melawan Barcelona, di Ex Golf Driving Range Senayan, Jakarta, pada Senin (24/4/2017). 

Real Madrid dan Barcelona saat ini merupakan dua klub tersukses dalam dunia sepak bola. Berbagai catatan sejarah rivalitas kedua klub tersebut setiap tahunnya telah menarik perhatian para penggemar sepak bola di berbagai penjuru dunia. 

Kedua klub akan kembali bertanding dalam laga pekan ke-33 La Liga 2016-2017 di Santiago Bernabeu, Madrid. Suporter kedua klub di Indonesia, khususnya Jakarta, dapat merasakan atmosfer keseruan nobar tersebut melalui acara yang dikemas Bola.com serta Head and Shoulders

Tidak hanya nobar, acara ini akan menghadirkan experience yang unik dengan menghadirkan food truck, face painting, serta beberapa games menarik hingga kompetisi juggling dan doorprice yang bakal dibagikan kepada para pemenang saat acara berlangsung. 

Nobar seru El Clasico persembahan Bola.com dan Head and Shoulders ini rencananya juga akan diramaikan dengan penampilan DJ Kartika Ayu, Drum Light Percussion, band lokal, Storyline Band, dan dipandu pembaca acara sepak bola terkenal asal Indonesia, Rizky Kinoz. 

Acara nobar seru Real Madrid vs Barcelona akan mulai berlangsung pada Minggu (23/4/2017) pukul 20.00. Para suporter dapat lebih dulu menikmati berbagai fasilitas yang disediakan selama nobar berlangsung sebelum menyaksikan pertandingan yang bakal dimulai pada pukul 01.45 WIB. 

Suporter juga dapat mengikuti kompetisi foto di media sosial Instagram dan Twitter agar dapat memenangi hadiah dengan total jutaan rupiah. 

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer