Bola.com, Madrid - Perseteruan Real Madrid dan Barcelona tak sekadar hasil pertadingain. Persaingan di level individu menjadi magnet tersendiri, yang membuat setiap pertandingan berjalan ketat dan menarik.
Satu yang menjadi 'hiasan' perseteruan bertajuk El Clasico tersebut adalah terjadinya gol. Bagi pemain yang mampu mencatatkan namanya pada ajang El Clasico, bakal memberi rasa bangga tersendiri.
Advertisement
Baca Juga
Setidaknya, para pencetak gol tersebut memberi kontribusi bagi timnya, meski hasil akhir bisa saja kalah, seri atau menang. Sepanjang sejarah El Clasico, terdapat beberapa nama besar yang berulangkali merobek jala lawan.
Namun, tak banyak pemain dari kedua tim yang konsisten bisa mencetak gol setiap laga El Clasico. Sejarah mencatat, seorang pemain hanya sanggup mencetak gol secara beruntun dalam enam partai. Berikut ini 5 pemain yang terbanyak mencetak gol secara beruntun dalam partai El Clasico.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Cristiano Ronaldo
1. Cristiano Ronaldo (Real Madrid)
Bintang asal Portugal ini menjadi pemain dalam lingkup El Clasico yang mampu mengoleksi pertandingan terbanyak di mana namanya tercatat di papan skor. Total, Ronaldo mampu mengemas gol dalam enam laga beruntun.
Hal itu terjadi dalam rentang Leg 1 Babak Perempat Final Copa del Rey 2011-2012 sampai jornada 7 La Liga 2012-2013. Ronaldo mampu mengemas tujuh gol.
Ronaldo mencetak gol pertama ke gawang Barcelona pada ajang Copa del Rey, tepatnya pada menit ke-10. Sayang, Real Madrid kalah setelah Barcelona membalas dua gol via Puyol (49') dan Eric Abidal (77').
Rentetan gol Ronaldo ke gawang Barcelona berhenti pada 7 Oktober 2012. Pada jornada 7 La Liga, Ronaldo mencetak dua gol kala bermain di Estadio Camp Nou. Ronaldo menerjang jala Barcelona pada menit ke-22 dan 66'. Dua gol Barcelona dari Lionel Messi (31', 60') membuat pertandingan berakhir imbang 2-2.
Advertisement
Ivan Zamorano
2. Ivan Zamorano (Barcelona)
Ivan Zamorano tercatat mampu mencetak gol ke gawang Barcelona dalam lima laga beruntun. Total, bomber berkebangsaan Cile tersebut mampu mengemas lima gol.
Kali pertama Zamorano mengoyak jala Barcelona terjadi pada jornada 20 La Liga 1992-1993. Pada partai yang berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu (30/1/1993) tersebut, Zamorane mencetak gol pada menit ke-9. Setelah sempat dibalas Amor (15'), Real Madrid menang 2-1 berkat gol penalti Michel, empat menit jelang babak pertama berakhir.
Rentetan gol Zamorano ke gawang Barcelona berakhir pada leg 2 Piala Super Spanyol edisi 1993. Zamorano mencetak gol pada menit ke-21, sebelum dibalas gelandang Barcelona, Joe Mario Bakero (65').
Hasil tersebut membuat Real Madrid mengangkat trofi juara setelah pada pertemuan pertama menang 3-1. Zamorano mencetak gol pada menit ke-55, ditambah dua gol Alfonso (35', 89'). Sebelumnya, Barcelona sempat unggul lebih dulu via gol Hristo Stoichkov pada menit ke-17.
Simón Lecue
3. Simón Lecue (Real Madrid)
Sosok legenda Real Madrid ini merobek jala Barcelona dalam empat laga beruntun, plus koleksi lima gol. Lecue menerjang gawang Barcelona untuk kali pertama dalam ronde beruntun saat melakoni Jornada 7 La Liga 1935-1936.
Lecue baru mengakhiri 'hobi' mencetak gol ke gawang Barcelona pada Jornada 9 La Liga 1939-1940. Gol beruntun Lecue dimulai pada pertemuan ke-15 Real Madrid dan Barcelona di pentas liga domestik (22/12/1935).
Saat itu Real Madrid mampu membekap Barcelona di kandang lawan. Lecue mencetak gol pada menit ke-47, setelah gol Regueiro (21') dan Diz (40').
Aksi Lecue berakhir pada 28 Januari 1940. Saat itu ia mencetak gol ke gawang Barcelona pada menit ke-75, sekaligus menjadi gol penentu kemenangan 2-1. Barcelona menyamakan kedudukan 1-1 via Pascual pada menit ke-3. Alonso membuka skor bagi Real Madrid pada menit pertama.
Advertisement
Ronaldinho
4. Ronaldinho (Barcelona)
Satu di antara seniman terhebat lapangan hijau ini termasuk dalam pemain yang mampu mencetak gol secara beruntun. Tercatat, Dinho mampu mengemas lima gol dari empat laga beruntun.
Proses gol Ronaldinho terjadi dalam rentang Jornada 12 La Liga 2004-2005 sampai Jornada 31 La Liga 2005-2006. Rentang yang cukup jauh tersebut berlatar lamanya Ronaldinho absen akibat cedera.
Pada laga di Estadio Camp Nou (20/11/2004), Dinho mengemas gol pertama melalui penalti pada menit ke-75. Ia menyusul dua rekannya yang sudah lebih dulu mencatatkan nama di papan skor, yakni Samuel Eto'o (23') dan Giovanni Van Bronckhorst (42').
Ronaldinho berhenti mencetak gol secara beruntun pada 1 April 2006. Gol Ronaldinho pada menit ke-20 via titik penalti, sempat membuat Barcelona unggul 1-0. Sayang, Ronaldo membuat skor seimbang pada menit ke-36.
Giovanni
5. Giovanni (Barcelona)
Penyerang internasional asal Meksiko tersebut sempat mencatatkan namanya dalam sejarah El Clasico. Ia mampu mengemas empat gol dalam empat laga beruntun pada rentang Piala Super Spanyol 1997 sampai Jornada 28 La Liga 1997-1998.
Giovanni mencetak gol ke gawang Real Madrid pada Leg 1 Piala Super Spanyol 1997, tepatnya pada menit pertama. Golnya sempat disamakan bomber Real Madrid, Raul Gonzalez pada menit ke-4. Akhirnya, Barcelona unggul 2-1 setelah Miguel Angel Nadal mengemas gol pada menit ke-85.
Giovanni mencetak gol keempat secara beruntun saat membawa Barcelona menang 3-0 pada Jornada 28 La Liga (7/3/1998). Giovanni mencatatkan namanya di papan skor pada lima menit jelang bubaran. Sebelumnya, dua gol datang dari Anderson (69') dan Luis Figo (80').
Sumber: FCBarcelona, Marca.com
Advertisement