Sukses


Lambat Bergerak, Barcelona Kehilangan Kans Rekrut Pemain Brasil

Bola.com, Barcelona - Gelandang Santos, Lucas Lima, memperpanjang durasi kontrak dengan kenaikan gaji dua kali lipat. Keputusan tersebut sekaligus mematahkan rumor mengenai rencana Barcelona untuk merekrutnya.

"Santos memberikan tawaran yang sangat menarik. Presiden Santos, Modeste Roma Junior, meyakinkan saya untuk bertahan di sini. Saya berbicara dengan keluarga dan memberikan jawaban kepada klub mengenai kesempatan saya," ujar Lucas Lima kepada Globo Esporte.

"Ini kontrak yang besar. Ada tambahan nilai kontrak dari sisi finansial. Akan tetapi, hal itu bukan yang menjadi acuan. Saya ingin terus membela timnas Brasil, meraih gelar, dan memberikan hiburan kepada para pendukung," lanjutnya.

Sebelum memperpanjang durasi kontrak, Lucas Lima santer dikabarkan akan berlabuh di Barcelona pada Januari 2018. Pasalnya, kontrak Lucas Lima bersama Santos akan berakhir pada Desember 2017.

Akan tetapi, Barcelona menjadikan Lucas Lima sebagai alternatif jika gagal memboyong gelandang incaran utama, Marco Verratti. Lucas Lima tidak ingin nasibnya digantung Barcelona.

"Saya menanyakan kepada Neymar tentang Barcelona karena penasaran. Namun, saya tidak menerima proposal kontrak apapun dari Barcelona. Saya membuat keputusan untuk bertahan di Santos. Santos adalah prioritas utama," kata Lucas Lima.

Lucas Lima sudah berseragam Santos selama empat musim terakhir. Dia mencetak 18 gol dari 175 pertandingan di berbagai ajang. Lucas Lima mendapatkan kesempatan membela timnas Brasil pada 2015. Dia sudah mencetak dua gol dari 14 pertandingan Selecao.

Sumber: Soccerway

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer