Bola.com, Madrid - Striker Chelsea, Diego Costa, dikabarkan Calciomercato, Senin (25/9/2017), menolak tawaran sebesar 75 juta euro (Rp 1,19 triliun) dariĀ Everton karena lebih memilih kembali ke Atletico Madrid.
Advertisement
Baca Juga
The Toffees memproyeksikan Costa sebagai pengganti Romelu Lukaku yang hijrah ke Manchester United. Awalnya, Chelsea dengan senang hati melepas Costa ke Everton karena menilai jumlah yang ditawarkan sudah sesuai dengan keinginan mereka.
Akan tetapi, transfer urung terlaksana karena tekad Costa kembali ke Atletico Madrid sudah bulat. Bahkan, ia juga dikabarkan telah menolak tawaran dari beberapa klub asal China.
Diego Costa hengkang karena dikabarkan memiliki masalah dengan manajer Chelsea, Antonio Conte. Namun, Costa harus menunggu hingga Januari 2018 karena Atletico Madrid tengah menjalani hukuman FIFA yaitu larangan mendaftarkan pemain baru.
Sebelum bergabung dengan Chelsea, Diego Costa mengemas 64 gol dan 22 assist dari 134 penampilan bersama Atletico Madrid. Selain itu, eks pemain SC Braga tersebut memenangi gelar juara La Liga musim 2013-14.
Sumber: Calciomercato