Bola.com, Abu Dhabi - Presiden Gremio, Romildo Bolzan, mengaku belum menerima tawaran dari Barcelona untuk pemain mudanya, Arthur Melo. Bolzan mengaku hanya akan melepas Arthur sesuai dengan klausul pelepasannya.
Advertisement
Baca Juga
Arthur sempat membuat heboh media-media Spanyol ketika berpose dengan direktur Barcelona, Robert Fernandez. Terlebih, pemain berusia 21 tahun itu mengenakan seragam Blaugrana.
Bolzan mengaku terkejut dengan beredarnya foto itu. Namun, dia tidak terlalu memusingkan hal tersebut. Bolzan juga mengungkapkan Barcelona belum mengajukan tawaran.
Pelatih Atletico Isyaratkan Siap Lepas Antoine Griezmann https://t.co/vv7MLKpNN3 pic.twitter.com/Oonn32KZOJ
— Bolacom (@bolacomID) December 15, 2017
"Kami tidak menerima tawaran apa pun dari Barcelona. Tidak ada klub yang menghubungi kami. Apabila ada yang menghubungi kami, saya akan memberi tahu jika kami tidak akan melepas Arthur di bawah klausul pelepasan senilai 50 juta euro (Rp 800 miliar)," ujar Bolzan kepada Marca.
"Untuk saat ini, saya tidak akan melaporkan Barcelona ke FIFA, tetapi kami akan melihat bagaimana situasi berkembang. Kejadian itu terjadi pada masa lalu dan kami akan membiarkannya untuk saat ini," lanjut Bolzan.
Arthur Melo merupakan salah satu pemain muda yang tengah menjadi incaran klub-klub top Eropa. Selain Barcelona, Real Madrid juga menginginkan jasa pemain asal Brasil itu.
Sumber: Marca