Bola.com, Jakarta - Lionel Messi merupakan pemain yang paling menentukan saat Barcelona jumpa Real Madrid di Santiago Bernabeu, Sabtu (23/12/2017) lalu. Tetapi, Messi tetap memberikan dampak besar meski pada sepanjang pertandingan ia hanya berjalan.
Statistik dari El Periodico menyebutkan selama 90 menit bermain, Messi menghabiskan 83.1% berjalan, 10.8% jogging, 4,95% berlari dan 1,15% berlari cepat (sprint). Keputusan ini cukup efektif karena dirinya bisa menghemat tenaga dan bisa membuat keputusan yang tepat saat dibutuhkan.
Baca Juga
3 Zona Nelangsa Kylian Mbappe dalam 2 Tahun Terakhir: Gagal di Piala Dunia, Debut El Clasico pun Mengenaskan
Foto: Ragam Ekspresi Frustasi Para Pemain Real Madrid saat Dihajar Barcelona dalam Duel El Clasico Liga Spanyol
Selebrasi Gol ke Gawang Real Madrid dalam Laga El Clasico Jadi Sorotan, Lamine Yamal: Sangat Menyenangkan!
Advertisement
Pada El Clasico Lionel Messi menyumbangkan satu gol lewat titik penalti pada menit ke-64 saat Barcelona kalahkan Real Madrid 3-0. Kemenangan tersebut membuat Barcelona menjauh dengan selisih 9 poin dari Atletico Madrid. Sementara itu, Real Madrid berada di posisi keempat dengan 31 poin atau selisih 14 poin dari Barcelona.