Sukses


Valverde Peringatkan Pemain Barcelona

Bola.com, Barcelona - Pelatih Barcelona Ernesto Valverde mengingatkan anak-anak asuhnya bahwa saat ini mereka masih belum jadi juara liga meski sudah unggul jauh dari para rivalnya.

Barcelona baru saja menghantam Leganes dengan skor 3-1. Kemenangan itu membuat Lionel Messi dan kawan-kawan sekarang mengumpulkan 79 poin dari 31 pertandingan.

Kemenangan itu membuat Barca sekarang unggul 12 angka dari Atletico Madrid yang ada di posisi kedua. Sementara dengan Real Madrid yang ada di posisi ketiga, mereka unggul 16 angka.

Madrid sendiri akan saling menghabisi dengan Atletico pada pekan ini di Santiago Bernabeu. Jika Los Blancos menang maka akan kian sulit bagi Los Rojiblancos untuk mengejar Barca di puncak klasemen.

Meski Barca sekarang unggul jauh dengan Atletico, namun Valverde mengingatkan anak-anak asuhnya agar jangan merasa terlalu jemawa.

"Siapa pun yang merasa seperti juara sekarang salah," tegasnya seperti dilansir Football Espana.

“Kami belum memenangkan apa pun. Kami harus berjuang untuk seluruh musim, seperti saingan kami. Sampai Anda memenangkan sesuatu, Anda bukan juara.

Sementara itu kemenangan melawan Leganes juga terasa spesial. Sebab Barca sekarang mencatatkan rekor 38 pertandingan tak terkalahkan di pentas La Liga, menyamai rekor lawan Real Sociedad.

Bagi Valverde, prestasi itu adalah hal yang bagus. Rekor itu juga menunjukkan kelas Barcelona sekarang ini.

“Tiga puluh delapan tak terkalahkan di La Liga? Ini adalah catatan bersejarah, seperti La Real pada waktu itu, dan itu menunjukkan bahwa kami adalah tim yang kompetitif," tegasnya. (foes/dim)

Sumber: Bola.net

Video Populer

Foto Populer