Jakarta - Real Madrid ingin Gareth Bale gantikan popularitas Cristiano Ronaldo yang hengkang ke Juventus. Ini jadi kesempatan bagi Bale yang sudah lama menantikan kesempatan keluar dari bayang-bayang Ronaldo.
Advertisement
Baca Juga
Dalam beberapa musim terakhir, utamanya musim lalu, peran Bale di Real Madridmemang sangat terbatas. Dia kerap jadi pemain cadangan, termasuk di final Liga Champions melawan Liverpool.
Kini, Ronaldo sudah hengkang. Bale diyakini mengisi kekosongan sosok bintang di Real Madrid. Peluangnya terbuka setelah Ronaldo dan juga Zinedine Zidane sama-sama pergi.
Kalau Zidane dan Ronaldo bertahan, seperti dilansir Marca, Bale kemungkinan hengkang. Ini sudah disiratkannya usai final Liga Champions lalu.
Kini, situasinya berubah, Real Madrid meyakinkan Bale dirinya bakal jadi bintang di musim 2018/2019. Bahkan Bale dan Lopetegui mengadakan pertemuan untuk membahas ini.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Target Meleset
Kemungkinan Bale jadi bintang di Real Madrid terbuka gara-gara pemain bidikan gagal didapatkan. Madrid awalnya ingin mendapatkan Neymar atau Kylian Mbappe musim ini, namun keduanya ucapkan komitmen bertahan di PSG.
Dengan begitu, hanya Bale yang bisa menyamai ketenaran Ronaldo di skuat Madrid musim ini. Meski secara marketing, dia masih kalah pamor ketimbang pemain asal Portugal itu.
Advertisement
Formasi 4-4-2?
Pantas ditunggu seperti apa formasi Real Madrid musim depan. Marca menyiratkan kalau Bale akan diduetkan dengan Karim Benzema di lini depan.
Ini artinya ada kemungkinan Madrid menggunakan formasi 4-4-2 musim ini. Kecuali ada yang berubah di menit-menit akhir bursa transfer seperti kemungkinan transfer Edinson Cavani, Bale dan Benzema dijamin jadi starter Madrid musim depan.