Bola.com, Jakarta - Kevin-Prince Boateng menjadi anggota baru Barcelona, yang didapat pada bursa transfer musim dingin 2019. Barcelona mendatangkan pesepak bola berusia 31 tahun tersebut dari Sassuolo dengan status pinjaman.
Keberadaan Kevin-Prince Boateng membuat Barcelona memiliki alternatif lain sebagai pemegang role nomor 9. Keberadaan pemain berkebangsaan Ghana tersebut menggantikan posisi Muni El Haddadi, yang bergabung dengan Sevilla.
Baca Juga
Kejutan, Kode Keras Erick Thohir Tegaskan Rela Mundur dari Ketum PSSI, jika...
Panas Usai Dihajar Jepang, Ini 5 Hot News Timnas Indonesia yang Bikin Perasaan Fans Campur Aduk : Curhat Kevin Diks sampai Ancaman Evaluasi
Bikin Geger, Pengakuan Shin Tae-yong dan Sindiran Keras Malaysia Setelah Timnas Indonesia Disikat Jepang, Ini 5 Hot News Tim Garuda
Advertisement
Kevin-Prince Boateng sudah melakukan tes kebugaran. Setelah itu, ia berjalan-jalan di markas Barcelona, plus melihat pembuatan kostum bernomor 19 bertuliskan 'Prince'.
"Sebuah kehormatan berada di klub sebesar Barcelona. Setiap anak-anak yang baru belajar sepak bola selalu bermimpi bisa berkostum Barcelona. Jadi, ini adalah realitas yang luar biasa," kata Kevin-Prince Boateng, di situs resmi Barcelona.
Kevin-Prince Boateng berjanji bakal memberikan yang terbaik sejak kali pertama merumput bareng Lionel Messi dkk. Ia ingin memberikan kemampuan dan pengalaman, apalagi bermain bareng seabreg pemain papan atas dunia.
"Mereka sudah punya bentuk permainan sendiri. Artinya, tugasku adalah berusaha keras memberikan warna berbeda, dan semua itu demi Barcelona. Itu fokusku," tegas Kevin-Prince Boateng.
Barcelona harus membayar 2 juta euro atau sekitar Rp30 miliar guna mendatangkan Kevin-Prince Boateng dari Sassuolo. El Barca punya opsi membeli jika mampu menyetorkan 8 juta euro ke kas Sassuolo.
Sumber: FC Barcelona