Bola.com, Jakarta - Real Madrid menjamu Barcelona pada Leg 2 Babak Semifinal Copa del Rey 2018-2018, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (27/2/2019) atau Kamis (28/2/2019) dini hari WIB. Pemenang laga ini akan bersua Valencia atau Real Betis.
Jadwal Real Madrid kontra Barcelona pada pekan ini berhasil memantik atensi publik. Setelah pertarungan menentukan dini hari nanti, duo raksasa ini akan kembali duel.
Advertisement
Santiago Bernabeu kembali menghadirkan rivalitas Real Madrid dan Barcelona, Minggu (3/3/2019). Tak pelak, bagi Madridistas dan Barcelonistas, dua laga dalam rentang tiga hari ini akan menguras emosi.
Laga 'pembuka' akan terjadi pada dini hari nanti WIB. Mereka akan saling jegal demi satu tempat di babak final. Jika merujuk pada hasil pertemuan pertama, Real Madrid memiliki keuntungan.
Satu gol dari Lucas Vazquez memberi keuntungan bagi Real Madrid. Hasil imbang 1-1 membuat El Real cukup menggapai skor 0-0 selama 90 menit. Namun, Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, mewanti-wanti anak asuhnya agak tak lengah.
Menurut sang entrenador, Barcelona bakal tampil beda. Prediksi Solari bisa saja menjadi kenyataan. Sosok Lionel Messi, yang tak bermain sejak awal pada leg 1, memiliki kans turun penuh.
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde memberi sinyal membawa skuat penuh, termasuk Lionel Messi. Apalagi, laga nanti malam menjadi momen spesial bagi Ernesto Valverde dan Lionel Messi.
Valverde akan melakoni laga ke-100 bersama Barcelona. Sementara itu, Lionel Messi bersiap merayakan laga ke-40 El Clasico. Tak pelak, seluruh relasi tersebut membuat pertarungan Real Madrid kontra Barcelona bakal berlangsung ketat.
Sumber: FCBarcelona, Real Madrid