Sukses


Barcelona Melepas Denis Suarez ke Celta Vigo

Bola.com, Barcelona - Barcelona akhirnya resmi melepas gelandang Denis Suarez ke sesama klub Spanyol, Celta Vigo dengan status permanen.

Lewat laman resmi mereka, Barcelona menyatakan bahwa Denis Suarez dilepas dengan nilai transfer 12,9 juta euro plus bonus senilai 3,1 juta euro.

Di Celta Vigo yang merupakan klub tempatnya menimba ilmu sepak bola, Denis Suarez akan mendapat kontrak selama empat musim. Suarez mendapat nomor punggung 6.

Kepindahan ini sekaligus mengakhiri ketidakjelasan soal masa depan Denis Suarez yang baru saja balik dari masa peminjaman di Arsenal.

Denis Suarez masuk akademi Celta pada 2009 dan sempat bermain bersama tim Celta Vigo B sebelum kemudian hijrah ke raksasa Premier League, Manchester City.

Setelah dua musim di Inggris, Suarez kembali ke Spanyol untuk bergabung dengan tim Barcelona B dan sempat dipinjamkan ke Sevilla untuk kemudian pindah ke Villarreal.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jejak Karier

Barcelona merekrut Denis Suarez dari Villarreal pada 2016. Pemain kelahiran 6 Januari 194 itu sempat cukup sering mendapat kesempatan bermain di tim utama Blaugrana.

Namun Denis Suarez kesulitan untuk mendapat tempat reguler di skuat Barcelona pada musim 2018-19 kemarin. Pemain berusia 25 tahun tersebut kemudian memilih hengkang di bursa transfer bulan Januari 2019.

Denis Suarez pindah ke Arsenal dengan status pemain pinjaman. Hanya saja, keputusan ini tidak membuat kondisinya makin baik. Pemain internasional Spanyol itu mengalami cedera dan membuatnya gagal bersinar di London.

Sumber: Bola.net

Video Populer

Foto Populer